Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
ReligiTransportasi

Gudang Rotan di Mantuil Berkobar, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Avatar
405
×

Gudang Rotan di Mantuil Berkobar, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Sebarkan artikel ini

BANJARMASIN, KORANBANJAR.NET – Kembali terjadi kebakaran di Banjarmasin, kali ini di Jalan Tembus Mantuil, Banjarmasin Selatan, Kota Banjarmasin, Minggu (22/07) sekitar pukul 13.55 WITA yang melalap sebuah gudang penyimpanan rotan.

Menurut informasi yang dihimpun oleh koranbanjar.net, pekerja di gudang tersebut bernama Karmila mengatakan sebelum gudang terbakar, listrik sempat padam beberapa menit.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Setelah listrik nyala, kami mendengar suara dentuman keras. Lalu muncul api di gudang sebelah yang langsung membakar isi gudang tersebut,” ujarnya.

Hingga berita ini diturunkan, api sudah bisa dikuasai meskipun belum bisa dinyatakan aman. Asap tebal yang berwarna hitam sudah berangsur menjadi asap warna putih.

Tim pemadam kebakaran dari BPK seluruh Kota Banjarmasin masih berada di lokasi untuk memadamkan api. Karena yang terbakar adalah kayu rotan sehingga membuat api dengan cepat membesar.

Dugaan sementara, kebakaran gudang rotan ini disebabkan oleh konsleting listik yang mana pekerja di gudang mengatakan voltmeter listrik di gudang tersebut sering “njeglek”. Kerugian ditaksir mencapat ratusan juta rupiah, karena selain menghanguskan bangunan, api juga membakar rotan dan mesin yang ada di dalam gudang.(slm/ana)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh