BANJARMASIN, KORAN BANJAR NET- Suasana pertemuan capres dan cawapres yang dihadiri komunitas sekretariat pemenangan Jokowi- Ma’ruf, Kamis, (17/01/2019) pukul 20.00 wita. Debat capres ini dilaksanakan di angkringan komunitas milenial religius center bersama rekan.
Menurut pantauan koran banjar net di lapangan, debat pertama yang diadakan di angkringan komunitas milenial religius center pemenang atau tim sukses Jokowi-Maqruf, bersama yang bersangkutan, diketuai Muhammad Saufi. Kegitan nonton bareng ini berjalan lancar dengan bincang-bincang hangat.
Acara diadakan untuk merancang kerasama dan sosialisasi serta solidaritas dalam masa pemilihan capres dan cawapres. “Selain itu visi misi kami untuk meluruskan segala hal yang menyimpang yang ada di pemilihan capres dan cawapres di tahun 2019 yang akan mendatang,” ucapnya kepada koran banjar net. (mj-33/sir)