Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjarbaru Drs H Said Abdullah MSi menjadi imam salat dzuhur berjamaah dan sekaligus memberikan tausiyah di Musala An Noor Pemerintah Kota Banjarbaru, Senin (4/4/2022).
BANJARBARU, koranbanjar.net – Nampak Kepala SKPD serta karyawan/ karyawati di lingkup Sekretariat Daerah Kota Banjarbaru, hari kedua Ramadan 1443 Hijriyah.
Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Drs H Said Abdullah MSi menyampaikan selamat menunaikan ibadah puasa Ramadan 1443 Hijriyah kepada seluruh karyawan/ karyawati Pemerintah Kota Banjarbaru bagi yang menjalankannya.
“Mudah-mudahan kualitas amal ibadah kita semakin bagus dan lebih baik lagi dari tahun-tahun sebelumnya,” katanya.
Kegiatan salat dzuhur berjamaah di Musala An Noor Pemerintah Kota Banjarbaru dirangkai dengan tausiyah agama dari hari Senin sampai Kamis selama bulan Ramadan.
“Mari kita saling mengingatkan sesama agar melakukan salat dzuhur dan salat Ashar berjamaah di Musala An Noor Pemerintah Kota Banjarbaru Banjarbaru,” pesannya.
Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Drs H Said Abdullah juga mengingatkan agar puasa maupun ibadah yang dilaksanakan janganlah dianggap beban. (MedCenBjb/dya)