Kerugian akibat musibah kebakaran pada Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Falah Putera yang berada di Jalan A.Yani Km.23, Landasan Ulin Tengah, Kecamatan Liang Anggang, Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan mencapai kisaran Rp 2 miliar, Kamis (15/7/2022).
BANJARBARU,koranbanjar.net – Meja, kursi, kitab serta alat perlengkapan santri sebanyak 277 orang bahkan seperti ranjang, kasur, bantal dan pakaian hangus terbakar.
Pimpinan Ponpes Al-Falah Putra, H.Syamsunie mengatakan, pihaknya menerima bantuan dari para donatur, dengan rekening yang sudah tertera melalui edaran.
“Edaran itu ada cuman disatukan lagi agar tidak simpang siur. Kalau mau mengirim ada rekening dari yayasan, dan supaya lebih pas,” ungkapnya.
Dari data yang diperoleh, kebakaran tersebut menghanguskan 4 gedung yang terdiri dari 1 gedung lantai 2. Di lantai atas ada 12 ruang kelas, di lantai bawah ada 5 asrama, 1 wartel santri, 1 toko kitab dan 1 ruang sekretariat osis.
Kemudian, 1 gedung asrama dengan 2 ruang asrama dan 2 gedung asrama yang berbeda.
Untuk barang yang terbakar yakni meja kursi santri 562 set, meja kursi ustaz 12 set, lemari kelas 12 buah, papan tulis 2 buah, dan perlengkapan wartel santri 4 set.
Satu toko beserta seluruh kitab tebakar, dan belum dapat didatakan.
Perlengkapan santri yang berjumlah 277 orang juga hangus terbakar, meliputi perlengkapan tidur serta pakaian.
Beruntung, saat terjadi kebakaran yang diduga karena korsleting ini semua santri berada di masjid dan hanya tersisa baju yang dipakai di badan.
Berikut nomor rekening resmi untuk bantuan kebakaran Ponpes Al-Falah Putra :
1. Nama Bank : BNI Syariah
2. Nomor Rekening : 1117771985
3. Nama : Yayasan Pondok Pesantren Al Falah. (maf/ykw)