Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Headline

PUPR Kalsel Upayakan Infrastruktur Tetap Dilaksanakan Di Tengah Pandemi Covid-19

Avatar
365
×

PUPR Kalsel Upayakan Infrastruktur Tetap Dilaksanakan Di Tengah Pandemi Covid-19

Sebarkan artikel ini

Dinas Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Kalimantan Selatan berupaya merealisasikan pembangunan infrastruktur di tengah mewabahnya Corona di Kalimantan Selatan.

BANJARMASIN, KoranBanjar.Net –  “Pembangunan infrastruktur di Kalimantan Selatan harus tetap dilaksanakan secara aman, efektif dan efisien sebagai bagian dari penanganan dampak social dan ekonomi dari Covid-19.” ujar Kepala Dinas PUPR Kalsel, Roy Rizali Anwar.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Hal itu Ia sampaikan, di tengah pemaparan misi pembangunan Kalsel, capaian kinerja Dinas PUPR Tahun 2019 serta rincian kegiatan Dinas PUPR Tahun 2020, Rabu (17/6/2020) di ruang Komisi III DPRD Kalsel, Gedung DPRD Kalsel Banjarmasin.

Pemaparan Roy, mendapat apresiasi dari Wakil Ketua Komisi III DPRD Kalsel, Rosehan. “Semoga segala usaha menjadi amal jariah kita bersama,” ucapnya dalam Raker tersebut.

Sisi lain, Politisi PDIP ini juga mengingatkan, Dinas PUPR segera memberi kejelasan terkait pembangunan Ruang Terbuka Hijau (RTH) di Kantor Pemprov lama di Jalan DI Pandjaitan Banjarmasin.(yon)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh