Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Olahraga

Polwan Polres Banjar Menyabet Tiga Medali Ajang Kejuaraan Taekwondo

Avatar
547
×

Polwan Polres Banjar Menyabet Tiga Medali Ajang Kejuaraan Taekwondo

Sebarkan artikel ini
Tiga medali kejuaraan nasional taekwondo disabet polwan Polres Banjar Bripka Ihya Ainizahra di Turnamen Pangkostrad. (Sumber Foto: Humas Polres Banjar/koranbanjar.net)

Dengan semangat dan dedikasi yang tinggi, salah satu anggota Polisi Wanita (Polwan) Polres Banjar berhasil menyabet tiga gelar sekaligus dalam ajang kejuaraan turnamen Pangkostrad Cup 2024, Minggu (12/4/2024).

JAKARTATIMUR, koranbanjar.net – Satu satunya perwakilan dari Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Selatan mewakili dalam ajang turnamen taekwondo nasional yang diadakan di Gelanggang Ciracas Jakarta Timur, adalah Bripda Ihya’Ainizzahra.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Kejuaraan nasional yang dilaksanakan selama empat hari ini (9 sampai  12 Mei 2024), dihadiri oleh ribuan atlet taekwondo terbaik datang dari berbagai daerah yang siap bersaing menjadi terbaik.

Dalam acara tersebut, Bripka Ihya’Ainizzahra berhasil menyabet tiga gelar sekaligus, tiga gelar tersebut di antaranya satu medali emas kategori Poomsae TNI Polri, satu medali emas kategori Poomsae pair Senior, dan satu Medali perunggu kategori Poomsae beregu senior putri prestasi.

Saat koranbanjar.net mengkonfirmasi perihal raihan prestasi tersebut, Kasi Humas Polres Banjar AKP Suwarji, Kapolres Banjar AKBP M.Ifan Hariyat menjelaskan.

“Betul salah satu anggota kita berhasil menyabet tiga medali di ajang turnamen bergengsi yang berskala nasional,” tuturnya.

Selain itu, ia juga mengatakan kebanggaan kepada salah satu anggotanya tersebut.

“Dengan semangat, tekat kuat, serta berlatih keras, hingga bisa meraih hasil yang sangat membanggakan untuk kita, tidak mudah untuk bisa meraih prestasi ini karena harus bersaing dengan atlet taekwondo dari berbagai daerah,” paparnya. (mj-44/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh