Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Headline

Korban Jambret di Landasan Ulin Nekat Tabrak Pelaku Hingga Terjatuh

Avatar
696
×

Korban Jambret di Landasan Ulin Nekat Tabrak Pelaku Hingga Terjatuh

Sebarkan artikel ini
Pelaku penjambretan di Kota Banjarbaru tertangkap. (Sumber Foto: Humas Polres Banjarbaru/koranbanjar.net)

Spontan setelah tasnya dijambret pelaku, korban jambret di Landasan Ulin Kota Banjarbaru ini bergerak cepat dengan tabrak pelaku hingga motor yang digunakan terjatuh bersama pelaku.

BANJARBARU,koranbanjar.net – Seorang wanita jadi korban jambret setelah tas yang dibawanya ditarik paksa. Kejar-kejaran pun terjadi antara koraban dan pelaku, hingga korban nekat menabrakkan motornya ke pelaku dan terjatuh.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Peristiwa itu terjadi di Jalan Angkasa Kelurahan Syamsudin Noor Kecamatan Landasan Ulin Kota Banjarbaru.

Pelaku atas nama Handoko (25) bersama satu pelaku lainnya, menjambret seorang wanita di Jalan Angkasa. Korban, Rika (18) yang saat itu menuju Landasan Ulin, ketika di Jalan Angkasa korban dipepet oleh dua orang menggunakan motor jenis RX King.

“Pelaku yakni Handoko langsung menarik tas korban dan langsung kabur ke arah bandara lama,” ujar Kapolsek Banjarbaru Barat AKP Yuda Kumoro Pardede melalui Kasi Humas Aiptu Kardi, Minggu (12/12/2021).

Korban langsung mengejar pelaku hingga ke Jalan Kasturi dan berhasil menabrak pelaku hingga terjatuh.

“Warga yang melihat langsung mengamankan pelaku, namun satu orang berhasil kabur,” terangnya.

Pelaku pun berhasil diringkus beserta sepeda motor yang digunakan untuk melancarkan aksinya.

Dari pengakuan pelaku, mereka sudah 3 kali melakukan aksi jambret di wilayah Banjarbaru.

“Mereka menjambret di Trikora, Bundaran Liang Anggang, dan yang ketiga kali melakukan di Landasan Ulin serta langsung diamankan,” katanya. (maf/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh