Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Selatan, Supian HK menyambut baik dan bersyukur mudik lebaran di tahun ini tak perlu harus swab dan antigen.
BANJARMASIN, koranbanjar.net – Hal ini ia sampaikan saat wawancara kepada awak media di ruang kerjanya Kantor DPRD Provinsi Kalsel di Banjarmasin, Selasa (27/4/2022).
“Alhamdulillah mudik tahun ini sudah diperbolehkan, tidak pakai swab, tidak pakai swab, tidak pakai antigen,” ucapnya.
Karena menurut Politisi Partai Golkar Kalsel ini, masyarakat yang bekerja di luar daerah, atau di luar negeri, pulang ke kampung pasti bawa uang dan membelanjakan di kampung sendiri.
“Maka secara otomatis akan meningkatkan perekonomian di daerah,” katanya.
Namun dirinya mengimbau agar tetap menjaga protokol kesehatan, seperti selalu menggunakan masker, mencuci tangan dan lainnya
Kemudian lanjutnya, selama mudik jangan menimbulkan kekacauan atau kericuhan di daerah, tetap menjaga kesehatan, keselamatan dan keamanan saat pulang kampung.
“Mari saling memaafkan, kalau ada permasalahan di masa lampau atau hal – hal yang tidak diinginkan, lupakan dan saling memaafkan,” tuturnya.
Supian juga melihat perkembangan ekonomi mulai terbuka dan meningkat, salah satu contoh meningkatnya penumpang pesawat.
“Kemarin saya tanya jumlah penumpang di Bandara Syamsuddin Noor, satu hari mencapai empat ribu lebih, dan hari ini katanya tiga ribu dan di Bandara Jakarta saya kemarin ke sana, penumpang mencapai tiga puluh ribuan,” ungkapnya.
“Alhamdulillah tahun ini pandemi Covid -19 melandai, mudah-mudahan tahun-tahun akan datang keadaan semakin membaik, perekonomian terus meningkat,” harapnya.(yon/sir)