Kedatangan Wabup Banjar di Gambut Disambut Ramai, ini yang Disampaikan

BANJAR, KORANBANJAR.NET – Kedatangan Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Banjar, Saidi Mansyur, bersama rombongan, di lapangan sepak bola Gambut, Komplek Perumahan Guru KM 15,8, Kecamatan Gambut, Kabupaten Banjar, disambut ramai oleh warga Gambut, Kamis(13/9) sore kemarin.

Kedatangan Wabup Banjar bersama para rombongan tersebut adalah dalam rangka menyaksikan pertandingan sepak bola persahabatan antara Tim Pemkab Banjar dengan Tim Gambut.

Sebelum pertandingan sepak bola persahabatan dimulai, pada kesempatan tersebut, terlebih dahulu dilaksanakan pembukaan acara secara resmi berupa penanaman pohon di sekitar lapangan sepak bola yang dilakukan langsung oleh Wabup Saidi Mansyur bersama para rombongan.

Dalam sambutannya, Pelaksana Tugas (Plt), Camat Gambut mengatakan, pengelolaan sarana olahraga berupa lapangan sepak bola di Gambut ini diharapkan terus dapat berlanjut hingga dapat digunakan dan difungsikan dengan baik.

“Dengan kegiatan ini, inisiatif dari pemuda dan warga Gambut sebagai pengelola lapangan dapat dilanjutkan untuk membenahi lapangan agar bisa difungsikan dengan baik. Kedatangan rombongan wakil bupati hari ini sungguh-sungguh untuk mendukung kegiatan para pemuda dan warga Gambut sebagai pengelola lapangan sepak bola ini,” ucap camat.

Sementara Wakil Bupati Kabupaten Banjar, H Saidi Mansyur mengungkapkan, kedatangannya bersama para rombongan Pemkab Banjar tersebut adalah demi memupuk silaturahmi dan rasa kebersamaan antar Pemkab Banjar, dengan pihak Kecamatan Gambut, maupun dengan para warga Gambut.

“Aspirasi masyarakat berupa pembenahan lapangan sepak bola akan kita usahakan melalui proposal yang diajukan oleh kecamatan kepada Pemerintah Kabupaten Banjar,” ujar wabup dalam sambutannya. (mj-20/dny)