Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

HMI Kandangan Tolak Keras Perayaan Valentine Days

Avatar
383
×

HMI Kandangan Tolak Keras Perayaan Valentine Days

Sebarkan artikel ini

KANDANGAN, KORANBANJAR.NET – Surat edaran Bupati HSS tanggal 11 Februari 2019 tentang pelarangan perayaan hari valentine pada hari ini, Rabu (14/2/2019), turut diamini Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Kandangan.

Mereka menyatakan sikap untuk menolak keras perayaan valentine days di semua kalangan.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Saat dikonfirmasi koranbanjar.net, Rabu hari ini, Sekretaris HMI Cabang Kandangan, Siti Raudatun Ni’mah, mengatakan, kultur bangsa Indonesia yang menjunjung tinggi budaya timur dengan mengedepankan norma-norma, moral serta etika baik, tidak pantas merayakan hari valentine yang sarat dengan hal negatif, seperti pergaulan bebas dan perbuatan yang mendekati zina.

“Dan janganlah kamu mendekati zina, karena sesungguhnya zina itu adalah faahisah (perbuatan yang keji) dan seburuk-buruk jalan (yang ditempuh oleh seseorang),” paparnya mengutip terjemahan Al Quran Surah Al Israa ayat 32.

Mengenai kebiasaan berbagi cokelat kepada teman atau kekasih pada tanggal 14 Februari, ia menegaskan, hal itu juga termasuk bagian dari perayaan valentine days.

Menurutnya, berbagi makanan tidak harus cokelat, dan juga tidak harus dilakukan hanya pada 14 Februari saja.

“Itu budaya yang harus ditiadakan, karena selain pemborosan, berbagi cokelat akan menghidupkan nuansa perayaan valentine. Ada banyak hal yang lebih bermanfaat dibanding hanya sekedar membagi-bagi cokelat,” tegasnya.

Siti Raudatun menyampaikan, HMI Cabang Kandangan sangat mendukung surat edaran Bupati HSS yang melarang perayaan valentine days serta mengajak seluruh pemuda dan masyarakat Kabupaten HSS untuk tidak ikut merayakan valentine days. (yat/dny)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh