Seorang remaja bernama Iqbal Fadilah (14) warga desa Durian Gantang, Kecamatan Labuan Amas Selatan, di duga tenggelam di Sungai desa Jaranih Kecamatan Pandawan Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Senin (12/9/2022) sekitar pukul 17.00 wita.
HULU SUNGAI TENGAH, koranbanjar.net – Warga Desa Jaranih, Kecamatan Pandawan, dihebohkan setelah adanya informasi orang tenggelam di sungai di wilayah mereka.
Iqbal diduga tenggelam setelah terjatuh dari pohon Jingah, yang berada di pinggir sungai tersebut.
Iqbal merupakan warga Desa Durian Gantang tersebut, diketahui pergi bersama beberapa kawannya untuk berenang di sungai tersebut, namun karena Iqbal yang tidak mahir berenang, akhirnya dia hanya duduk sambil bergelantungan di Pohon Jingah.
Salah satu relawan yang di konfirmasi koranbanjar.net membenarkan perihal tersebut.
“Saat ini kami masih melakukan pencarian terhadap Iqbal yang diduga tenggelam tersebut bersama relawan lainnya,” katanya.
Perlu diketahui kondisi sungai Jaranih saat ini sedang dalam dan arus sangat cepat.
Hingga berita ini diturunkan, Iqbal belum juga ditemukan dan relawan masih melakukan operasi SAR.
(mdr/slv)