Mobil dinas TNI-AD mengalami kecelakaan di ruas jalan Desa Binjai Pirua, Kecamatan Labuan Amas Utara, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Selasa (11/10/2022) pagi.
HULU SUNGAI TENGAH, koranbanjar.net – Mobil jenis Pikap Dmax dengan nomor polisi 3374-VI milik Kodim 1002/HST menabrak pos kamling di pinggir jalan Binjai Pirua RT 5 sekitar pukul 07.00 wita.
Kecelakaan itu menewaskan tiga orang warga di Binjai Pirua. Satu di antaranya bahkan masih berumur empat bulan.
Suriansyah warga setempat mengungkapkan bocah empat bulan itu tewas di dalam gendongan sang nenek, Rusnah, yang mana Rusnah pun juga tewas di tempat.
“Pada saat itu Rusnah berdiri di samping pos kamling sambil menggendong cucunya tiba-tiba datang mobil TNI dari arah Pantai Hambawang menuju Amuntai menabrak,” kata Suriansyah.
Selain itu ada juga pelajar umur 13 tahun yang turut menjadi korban pada kecelakaan itu.
“Dia naik sepeda mau berangkat sekolah lalu turut menjadi korban kecelakaan mobil TNI tadi, korban sempat terlempar ke jalan raya dan tewas di tempat,” tutup Suriansyah.
(mdr/slv)