Bupati dan Wakil Bupati Tanah Bumbu terpilih, Zairullah Azhar-Muhammad Rusli dipastikan dilantik Jumat 26 Februari 2021.
TANAH BUMBU, koranbanjar.net- Hal itu disampaikan, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Tanbu, H Ardiansyah. Ia mengatakan, pelantikan akan bertempat di Kantor Bupati Tanbu, di lantai empat, ruang Digital Live Room (DLR).
“Pelantikan dilakukan langsung oleh Pj Gubernur Kalimantan Selatan. Pelantikannya secara virtual juga akan menggunakan ruang DLR Pj Gubernur di Banjarmasin,” ucapnya saat ditemui awak media, Selasa (23/2/2021).
Ia menjelaskan, tempat pelantikan akan dibatasi, karena tetap menerapkan protokol kesehatan (Prokes). Menurutnya, ada sekitar 25 orang akan hadir di dalam ruangan.
“Termasuk operator, dan yang dilantik juga, untuk wartawan belum diperbolehkan. Hal itu untuk mengamankan supaya tidak terjadi cluster pelantikan,” ungkapnya.
Selain itu, pihaknya juga telah menyiapkan dua petugas Telkom untuk mengantisipasi apabila terjadi kendala pada jaringan yang mendadak error dan sebagainya.
“Kami meminta jalur khusus, misal meminta antisipasi jalur satu ada gangguan maka dipakai jalur dua,” ujarnya.
Disamping itu, ia juga akan memasang Videotron diluar dan didalam gedung dan halaman telah dipasangi tenda, serta yang ada di istana anak yatim.
Ia memaparkan, semua Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Tanbu diwajibkan menyaksikan melalui link website Pemda setempat, diantaranya melalui YouTube, maupun Facebook dan lainnya.
“Semua diwajibkan menyaksikan, di kantornya masing-masing. Mudahan tidak ada kendala, pada intinya hanyalah jaringan,” tutupnya.
Dikatakan, pelantikan ini bakal dihadiri tamu undangan, diantaranya DPRD, Kejati, Kapolres, Timsus, dan lainnya.(ags/maf)