Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Balangan

Warga Sumber Rejeki Telan ‘Janji Manis’ Dipasangkan SR Gratis dari PDAM Balangan

Avatar
461
×

Warga Sumber Rejeki Telan ‘Janji Manis’ Dipasangkan SR Gratis dari PDAM Balangan

Sebarkan artikel ini

Rasa senang warga Desa 6 Sumber Rejeki, Kecamatan Juai, Kabupaten Balangan, yang mendapat bantuan gratis fasilitas Sambungan Rumah (SR) untuk aliran air dari PDAM Balangan di tahun 2020 lalu, tahun ini telan ‘janji manis’ berujung kekecewaan.

BALANGAN,koranbanjar.net – Pasalnya janji pemasangan keseluruh rumah  di Desa Sumber Rejeki Kecamatan Juai, ini hanya sebagian rumah yang baru terpasang.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Janji menikmati air bersih dan pemasangan gratis kepada seluruh warga Desa Sumber Rejeki tepatnya desa enam Kecamatan Juai rupanya tidak dirasakan oleh seluruh warga desa.

Kenapa? pemasangan Sambungan Rumah ( SR ) dari PDAM melalui bantuan CSR perusahaan yang dilakukan di tahun 2020 lalu rupanya hanya terpasang di sebagian rumah warga.

Perlu diketahui tahun 2020 lalu ,Pemkab dan  PT Adaro Indonesia menganggarkan pemasangan SR untuk warga desa Sumber Rejeki dengan dana hampir senilai Rp1,5 miliar.

Anggaran tersebut dimanfaatkan untuk melakukan pemasangan SR pada 435 rumah di Desa Sumber Rejeki.

Alhasil, kondisi saat ini pemasangan tersebut hanya terealiasi untuk sebagian warga dan banyak warga yang belum dapat bantuan fasilitas SR gratis.

“Saya dan keluarga sudah senang waktu dijanjikan pemasangan SR gratis oleh pemerintah melalui PDAM, namun sampai saat ini runah belum dipasangkan sedangkan warga RT lain sudah dipasang, apa ada tembang pilih atau apa,” ucap warga yang enggan disebutkan namanya, Kamis (23/09/2021)

Dari penelurusan koranbanjar.net di lapangan rupanya ada permasalahan saat penganggaran pemasangan SR gratis melalui bantuan CRS PT Adaro ini.

Kabarnya Pemerintah dan PDAM Balangan saat ini nekat melakukan pemasangan sebelum dana CSR perusahaan cair al hasil dampaknya saat ini tujuan bisa melakukkan pemasangan keseluruh rumah warga tidak terpasang sesuai janji.

Kepala Desa Sumber Rejeki Kecamatan Juai, Joko Setyono, saat dikonfirmasi membenarkan kondisi tersebut dan memang warga masyarakat banyak yang mempertanyakan kapan dipasangkan SR gratis yang dijanjikan di tahun 2020 lalu.

“Dari 15 RT yang ada di Sumber Rejeki, yg belum terpasang aliran PDAM RT 13,14,15,11,12,7 total belum terpasang, sebagian RT 5, 6, 8 instalasi belum ada. Untuk RT 9 dan 10 instalasi sudah ada tapi sambungan rumah belum ada ,” bebernya.

Dari data Total pengajuan SR PDAM ada 453 rumah. Yang sudah tersalur dan dinikmati air bersih sekitae 230 rumah dan  Yang belum terpasang ada 223 rumah.

Namun warga desa yang sudah dipasang SR saat ini sudah menikmati air bersih yang selama ini warga desa Sumber rejeki kesulitan untuk mendapatkan air bersih.

Dia berharap, janji pemasangan SR gratis melalui bantuan pemkab dan CSR PT Adaro ini bisa terealiasi seluruhnya karna warga desa nya sangat membutuhkan air bersih.

Terkait adanya permasalahan pemasangan SR warga di sumber rejeki yang dikarenakan permasalahan bantuan CSR perusahaan yang belum turun namun PDAM Balangan dinilai nekat melakukan pemasangan di tahun 2020 tersebut koranbanjar.net konfirmasi pihak perusahaan yakni PT Adaro dan PDAM Balangan.

Dihubungi CSR Supervisor PT Adaro Indonesia, Andilolo, menampik bahwa pihak perusahaan tidak mencairkan anggaran CSR yang sudah disetujui untuk pemasangan SR di Desa Sumber Rekeji.

“Kita sudah melakukan proses pengajuan pencairan bantuan CSR untuk pemasangan SR di Sumber rejeki namun membutuhkan proses administrasi perusahaan,” ungkapnya.

Dia membenarkan sebelumnya, sudah ada komitmen dari perusahaan dan pemkab Balangan untuk bantuan CSR untuk Pemasangan SR di Desa Sumber Rejeki.

PT Adaro bersama Subkon yakni PT Pama, SIS dan BUMA menganggarkan dana CSR untuk disalurkan.

Dari proses tersebut sebetulnya membutuhkan waktu dan untuk PT Adaro Indonesia yang dana CSR yang yang terbesar masih proses pencairan namun terkait harus cepatnya pemasangan SR ditahun 2020 lalu pihaknya tidak ikut campur karena urusan intern Pemkab dan PDAM Balangan.

“Kita pastikan komitmen kita ( PT Adaro Indonesia ) untuj bantu pemasangan SR di Desa Sumber rejeki tetap terlaksana dan dana CSR yang dianggarkan sekitar 1 miliar rupiah dipastikan akan turun, masalah pemasangan dari PDAM kita serahkan intern mereka,” sebutnya.

Dikonfirmasi Koranbanjar.net, dengan mendatangi Pihak PDAM Balangan para pejabatnya tidak ada ditempat dan  belum bisa menjawab terkait pemasangan SR gratis di Desa Sumber Rejeki ini

“Pejabat yang berkompeten menjawab masih ada kesibukan, nanti akan kita tindak lanjuti dan disampaikan kepada Direktur PDAM,” ucap Aries Haryadi Humas PDAM Balangan saat di hubungi koranbanjar.net (mj-42/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh