Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Warga Banua Lawas Inisiatif Perbaiki Tanggul

Avatar
335
×

Warga Banua Lawas Inisiatif Perbaiki Tanggul

Sebarkan artikel ini

BANUA LAWAS, koranbanjar.net – Belum ada respon siring jalan yang mengalami kerusakan lagi, warga Desa Banua Lawas Kabupaten Tabalong berinisiatif memperbaiki sementara siring ambrol dan jalan yang amblas.

Sekcam Banua Lawas M Hatta menerangkan, perbaikan jalan merupakan tanggung jawab dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) yang sebelumnya pernah memperbaiki. “Dulu sudah pernah diperbaiki, tapi ini rusak lagi,” katanya, Kamis (01/8/2019)

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Sekcam menyampaikan kalau diakhir Desember kejadian kerusakannya. “Akhir tahun kalau minta dana ke kabupaten tentu harus direncanakan dan satu tahun baru bisa direalisasikan,” sebut dia.

Sebelumnya sudah pernah dibangun siring dibantu oleh pemerintah lewat dana Penanggulangan Bencana Nasional dari pusat, turun mengerjakan tapi belum sempat satu tahun ini siring amblas lagi. Tindakan dilakukan warga setempat membuat tanggul sementara.

“Longsor kemarin tidak bisa di prediksi langsung terjadi saja, jadi penanggulangan kemarin sumber daya dari masyarakat. Jadi dari semua desa sekitar sama-sama bergotong-royong memperbaiki jalan,” tuturnya.

Dilakukan perbaikan segera karena saat itu situasinya sedang banjir pada saat warga menanam padi dan tanaman terendam air. Warga mengusulkan untuk melakukan tindakan darurat dan sama-sama menimbun tanah di tempat yang amblas dan jadilah tanggul sementara.

“Supaya masyarakat bisa bercocok tanam kembali dan bisa melewati jalan tersebut,” lanjutnya, saat dikonfirmasi koranbanjar.net di kantor Kecamatan Banua Lawas.

Tanggul yang sudah selesai pernah diuji dengan banjir di musim penghujan dulu. Memang waktu itu masih tampak kokoh dan bisa dipastikan kondisi tanggul aman, penduduk bisa bertani dan jalan bisa dilewati.

“Sementara itu dulu yang bisa kami lakukan. Kami dari kecamatan dan pemerintah daerah tetap terus berkoordinasi pemerintah pusat untuk kewenangannya, diupayakan agar keinginan masyarakat bisa bertransportasi dengan mudah,” ujarnya. (mj-26/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh