PELAIHARI – Wakil Bupati Tanah Laut, Sukamta membuka secara resmi Tournamen Sepak Bola Antar Rukun Tetangga (RT) Batakan Cup yang digelar di lapangan sepak bola Waja Sampai Kaputing, di Desa Batakan Kecamatan Panyipatan Kabupaten Tanah Laut, Jum’at (2/1) sore tadi.
Pembukaan tournamen sepak bola batakan cup oleh Wabup Tala, Sukamta ditandai dengan penyerahan secara simbolis kostum sepak bola kepada 13 tim sepakbola yang terdiri dari 7 tim dari Desa Batakan, 4 tim dan 2 tim dari desa tetangga Desa Tanjung Dewa dan Desa Kandangan Lama Kecamatan Panyipatan.
Sukamta dalam sambutan menyampaikan sangat mengapreasi dengan diadakannya tounamen sepak bola Batakan Cup yang diprakarsai Pembakal Desa Batakan. Karena menurutnya melalui tournamen di tingkat bawah seperti inilah mendorong terciptanya bibit-bibit pemain sepak bola yang berkualitas baik dikancah lokal lebih lagi bisa sampai tingkat nasional dan internasional.
“Saya sangat mengapresiasi tounamen aepak bola Batakan Cup, karena melalui tounamen seperti ini bisa melahirkan bibit-bibit pemain sepak bola yang berkualitas,” ungkapnya.
Sukamta juga berpesan kepada semua tim dan pemain yang bertanding untuk tetap menjaga sportifitas dalam bermain.
“Pesan saya agar semua tim dan pemain yang bertanding tetap menjaga sportifitas dalam bertanding,” harapnya.
Selain membagikan kostum, Sukamta juga ikut bermain dalam pertandingan persahabatan antara tala All Star melawan Batakan All Star yang berakhir dengan kedudukan imbang sama kuat 2-2.(pri)