Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Hulu Sungai Selatan

Wabup HSS Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Tiga Desa

Avatar
310
×

Wabup HSS Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Tiga Desa

Sebarkan artikel ini
Wabup HSS melakukan monev pembangunan, Rabu (4/8/2021). (Sumber Foto: Kominfo HSS)

Monitoring dan evaluasi (monev) dilakukan Wabup Hulu Sungai Selatan (HSS) Syamsuri Arsyad SAP MA terhadap pemantauan pelaksanaan pembangunan infrastruktur pada tiga desa, Rabu (4/8/2021).

HULUSUNGAISELATAN,koranbanjar.net – Kembali Wakil Bupati HSS Syamsuri Arsyad SAP MA melakukan monev pembangunan didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda HSS Drs Sasmi Rifani MAP.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Juga nampak sejumlah kepala SKPD terkait antara lain, Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (Kadipera-KPLH) Ronaldy Prana Putra SSTP MSi, Kepala Bagian Pengadaan Barang Jasa Mahyuni, ST MM, Camat Padang Batung Heri Utomo S STP serta para staf PUPR HSS.

Kali ini Wakil Bupati HSS melakukan monev pada jalan lingkungan yang berada di Desa Durian Rabung.

Kemudian dilanjutkan pembangunan TPS 3R yang berada di Desa Jambatan Merah dan terakhir dijembatan Kalimbuku Desa Telaga Sili-sili.

Usai melakukan monev pembangunan, Wakil Bupati HSS Syamsuri Arsyad mengatakan, melakukan monitoring dan evaluasi beberapa proyek fisik yang telah berjalan.

“Pertama tadi kita melihat ke Desa Durian Rabung ada jalan lingkungan yang menghubungkan beberapa desa dan menjadi akses bagi masyarakat, para siswa dan siswi ke sekolah, untuk jalan usaha tani dan sebagainya, alhamdulillah sudah dilakukan pengukuran hari ini,” kata Wabup.

Kemudian disampaikan monev kedua, melihat TPS 3 R di desa Jembatan Merah itu adalah salah satu program dari Dispera KPLH HSS yang mendapatkan bantuan dari Pemerintah Pusat.

“Tadi kita banyak berbincang, tentu harapannya dengan TPS 3R ini penumpukan sampah yang ada di kecamatan-kecamatan itu bisa dikelola dengan sebaik-baiknya, katanya.

Sehingga nanti yang masuk ke pembuangan TPA menjadi berkurang, dan itu sebagian itu bisa dicacah dan diolah menjadi kompos yang tentu bernilai ekonomis.

Tapi terpenting adalah tetap edukasi kepada masyarakat bagaimana memilah sampah dari rumah sehingga nanti petugas kita lebih efektif waktu, tenaga dan pemilahannya bisa lebih cepat.

Selanjutnya juga, meninjau proyek pembangunan jembatan di daerah kalimbuku Desa Telaga Sili-sili,

“Ini yang kemaren dikeluhkan oleh masyarakat karena jembatannya sangat rusak, alhamdulillah ini dibangun sangat permanen dengan standar yang cukup kuat,” ungkap Wabup.

Dikatakannya, kalau sudah selesai ini bisa dimanfaatkan dan tentu juga akan menjadi akses bagus yang tembusnya ke Desa Sungai Kudung.

“Harapannya akses yang banyak nanti memudahkan akses-akses yang ada dipedesaan, terutama dimanfaatkan oleh masyarakat kita didalam membawa hasil pertanian,” tambahnya. (kominfohulusungaiselatan/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh