Tokoh Agama Banjarbaru Dukung Kemajuan Kegiatan Keagamaan

Tokoh Agama Banjarbaru Sam'ani memberikan dukungan terhadap kemajuan kegiatan keagaman. (Sumber Foto: Ari/koranbanjar.net)

Tokoh Agama Banjarbaru Sam’ani memberikan dukungan terhadap kemajuan kegiatan keagamaan yang dilaksanakan selama kepimpinan Wali Kota Aditya Mufti Ariffin.

BANJARBARU,koranbanjar.net – Pimpinan Majelis Taklim Nurul Iksan, Guru Sam’ani menyebut, banyak hal yang dirasakan masyarakat terutama di kalangan ulama, pimpinan majelis taklim, pimpinan pondok pesantren, dan Majelis Ulama Indonesia (MUI).

“Sebagai ulama dan pimpinan majelis taklim, kami sangat merasakan banyak manfaat,” ucapnya.

Selama kegiatan keagamaan di Banjarbaru selama ini, dapat berjalan dengan leluasa tanpa hambatan. Dukungan dari Wali Kota Banjarbaru dinilai positif, termasuk fasilitas untuk kegiatan keagamaan dan pengalaman belajar ke Yaman.

“Sangat mendukung dengan respon yang baik terhadap keagamaan. Bahkan programnya memfasilitasi bagi yang berkesempatan untuk belajar ke luar negeri,” sebutnya.

Untuk ke depan juga, dirinya berharap Wali Kota Banjarbaru akan datang membawa Banjarbaru kembali seperti yang sudah dirasakan saat ini.

Selain itu juga, Guru Sam’ani menyampaikan harapan agar Banjarbaru tetap damai dan demokrasinya berjalan baik.

“Kami selaku ulama berharap Banjarbaru ini tetap damai karena demokrasinya sudah berjalan baik. Jangan sampai demokrasi yang sudah baik ini dihancurkan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab,” tutupnya. (maf/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *