Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Tim Penilai LBS Tingkat Nasional Telah Tiba di Banjarbaru, ini Harapan Nadjmi..

Avatar
438
×

Tim Penilai LBS Tingkat Nasional Telah Tiba di Banjarbaru, ini Harapan Nadjmi..

Sebarkan artikel ini

BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Tim Penilai Lingkungan Bersih dan Sehat (LBS) tingkt nasional telah tiba di Banjarbaru dan langsung akan menilai LBS (Lingkungan Bersih dan Sehat) Komplek Wengga RT 06 RW02 Kelurahan Syamsudin Noor Kecamatan Landasan Ulin Banjarbaru, Jum’at (06/04).

Kedatangan tim penilai disambut langsung oleh Walikota Banjarbaru, H. Nadjmi Adhani yang didampingi Ketua TP PKK Kota Banjarbaru Hj. Ririen Nadjmi Adhani, Wakil Ketua I TP PKK Kota Banjarbaru, Hj. Eny Apriyati Darmawan Jaya dan Wakil Ketua II TP PKK Kota Banjarbaru, Hj. Syarifah Mariatul Said Abdullah serta Ketua Gatriwara Kota Banjarbaru.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Acara Verifikasi Lomba Lingkungan Bersih dan Sehat (LBS) Tingkat Nasional tahun 2018 ini dilaksanakan di ruang pertemuan Komplek Wengga Abadi I RT 06 RW 02, Kelurahan Syamsudin Noor, Kecamatan Landasan Ulin, Banjarbaru.

Ketua TP PKK Syamsudin Noor, Tien Listiyawati menyampaikan paparan LBS (Lingkungan Bersih dan Sehat) Komplek Wengga RT 06 RW02 Kelurahan Syamsudin Noor Kecamatan Landasan Ulin, Banjarbaru, kepada Tim penilai Lomba Lingkungan Bersih dan Sehat Tingkat Nasional tahun 2018.

H. Nadjmi Adhani atas nama pribadi dan pemerintah dan masyarakat Kota Banjarbaru menyampaikan ucapan selamat datang kepada Tim penilai Lomba Lingkungan Bersih dan Sehat Tingkat Nasional, di Banjarbaru.

“Komplek Wengga Abadi I RT 06, Kelurahan Syamsudin Noor, Kecamatan Landasan Ulin terpilih menjadi wakil dari Provinsi Kalimantan Selatan dalam penilaian Lomba Lingkungan Bersih dan Sehat Tingkat Nasional tahun 2018. Keberhasilan Komplek Wengga Abadi I ini, tentunya tidak terlepas dari keberhasilannya meningkatkan partisipasi dan swadaya warga dalam meningkatkan kualitas lingkungannya,” ujarnya.

Nadjmi berharap, lomba lingkungan bersih dan sehat ini tidak hanya ditujukan untuk meraih hasil akhir lomba, tetapi jauh lebih penting dari itu adalah harapan terciptanya kebersamaan dan kepedulian masyarakat yang bersinergi dengan aparatur pemerintah yang berkesinambungan. Terciptanya Lomba Lingkungan Bersih dan Sehat adalah tanggung jawab semua orang termasuk di dalamnya pemerintah melalui kebijakan dan realisasi tindakan nyatanya. Selanjutnya untuk menumbuhkan tanggung jawab tersebut dibutuhkan proses dan juga langkah nyata. Kedua hal tersebut harus dilakukan secara beriringan sehingga tujuan menciptakan lingkungan dalam kondisi kebersihan terjaga bisa tercapai tanpa ada paksaan.

“Dalam rangka mewujudkan lingkungan bersih dan sehat, Pemerintah Kota Banjarbaru telah melaksanakan program-porgram secara sinergis yang melibatkan seluruh lapisan masyarakat Kota Banjarbaru mulai dari lingkungan perumahan, sekolah, sampai instansi pemerintah dan swasta. Program sekolah berbudaya dan berwawasan lingkungan atau adiwiyata juga sangat berperan dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat, pencapaian Kelurahan Syamsudin Noor untuk 5 pilar sanitasi total berbasis masyarakat telah mencapai 96%, rumah tangga telah mengantarkan kelurahan ini menjadi nominasi nasional Lomba Bersih dan Sehat,” tuturnya.

Nadjmi menambahkan, keberhasilan ini menunjukkan terciptanya sinergi yang baik dengan terlaksananya program Pemerintah Kota Banjarbaru yang menyentuh seluruh lapisan masyarakat yang didukung oleh tingkat partisipasi yang tinggi oleh masyarakat dalam mendukung program pemerintah dan yang tidak kalah penting adanya dukungan pihak swasta melalui program Corporate Social Responsbility (CSR) dari Grup Astra Kalimantan Selatan.

Nadjmi juga berharap, semangat kepedulian dan kebersamaan kita ini hendaknya dapat terus digelorakan dari waktu ke waktu dan mampu menjadi contoh yang baik dan menginspirasi warga lainnya. Semoga Komplek Wengga Abadi I RT.06, Kelurahan Syamsudin Noor, dapat meraih prestasi terbaiknya pada lomba Lingkungan Bersih dan Sehat tingkat nasional tahun ini. Kepada Tim penilai, Nadjmi persilahkan untuk memberikan penilaian yang obyektif. Semoga mampu melahirkan apresiasi positif dari tim penilai.

Perwakilan TP PKK Pusat, Endang Budi Martini yang juga menjadi Tim penilai Lomba Lingkungan Bersih dan Sehat Tingkat Nasional tahun 2018, menyampaikan ucapan terimakasih atas pencapaian yang terbaik oleh masyarakat yang ada Komplek Wengga Abadi I RT.06, Kelurahan Syamsudin Noor, Kecamatan Landasan Ulin yang terpilih menjadi wakil dari Provinsi Kalimantan Selatan dalam penilaian Lomba Lingkungan Bersih dan Sehat Tingkat Nasional tahun 2018.

“Semoga melalui pembinaan dari Tim penilaian Lomba Lingkungan Bersih dan Sehat Tingkat Nasional tahun 2018 diharapkan dapat membawa Komplek Wengga Abadi I RT.06, Kelurahan Syamsudin Noor, Kecamatan Landasan Ulin menjadi yang terbaik Lingkungan Bersih dan Sehat Tingkat Nasional tahun 2018,” ucapnya.

Setelah acara selesai, Tim penilai Lomba Lingkungan Bersih dan Sehat Tingkat Nasional tahun  2018 langsung melakukan verifikasi data dan juga melakukan pengecekan sampai masuk kedalam rumah warga yang ada di Komplek Wengga Abadi I RT 06 RW 02, Kelurahan Syamsudin Noor, Kecamatan Landasan Ulin, Banjarbaru.(humprobjb/ana)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh