Tiga proyek di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) diusulkan, jadi Program Prioritas Nasional Tahun 2022.
BANJARMASIN, koranbanjar.net – Tiga proyek itu yakni pemulihan daerah aliran sungai kritis, pengembangan wilayah metropolitan dan penguatan jaminan usaha korporasi petani nelayan, Rabu (24/2/2021).
Pj Gubernur Kalsel, Safrizal ZA berharap, dukungan penuh Bappenas agar dapat mengakomodir usulan ini.
Usulan pertama, pemulihan daerah aliran sungai kritis meliputi normalisasi sungai martapura, rehabilitasi Daerah Aliran Sungai (DAS) Barito, Pembangunan Embung Jaro di Tabalong.
Usulan kedua, pengembangan wilayah metropolitan meliputi pembangunan jalan lintas metropolitan Banjarmasin Batulicin, Pembangunan Pusat Jantung terpadu RSUD Ulin.
Penataan kawasan permukiman (air minum, sanitasi, RTLH, kawasan permukiman kumuh), kawasan karet, sarpras koporasi petani padi, pembangunan pusat distribusi regional PDR di KSN Banjarmasin untuk pengendalian inflasi.
Usulan ketiga, penguatan jaminan usaha korporasi petani nelayan meliputi kawasan karet, sarana prasarana korporasi petani padi, pembangunan pusat distribusi regional di KSN Banjarmasin. (ykw)