Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Tabalong

Tabligh Akbar Harjad Tabalong ke-58 Hadirkan Abah Guru Danau dan Habib Nizar Al Aydrus

Avatar
750
×

Tabligh Akbar Harjad Tabalong ke-58 Hadirkan Abah Guru Danau dan Habib Nizar Al Aydrus

Sebarkan artikel ini
Tabligh akbar dalam rangka hari jadi Kabupaten Tabalong ke-58. (foto: arif/koranbanjar.net)

Rangkaian peringatan Hari Jadi ke-58 Kabupaten Tabalong diisi dengan acara tabligh akbar yang berlangsung di Halaman Pendopo Bersinar, Jum’at (01/12/2023) malam.

TABALONG, Koranbanjar.net – Tabligh akbar menghadirkan KH Asmuni atau lebih dikenal Abah Guru Danau dan Habib S Nizar Bin Husni Al Aydrus dari Tanggul, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Pelaksanaan tabligh akbar diawali lantunan syair maulid habsyi dipimpin Abah Guru Danau. Selanjutnya tausyiah disampaikan secara bergiliran dimulai dari Habib Nizar Al Aydrus dan dilanjutkan Abah Guru Danau.

Turut hadir Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani, unsur Forkompinda serta sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Tabalong.

Bupati Anang menyampaikan ucapan rasa syukur atas terselenggaranya tablig akbar kali ini karena merupakan kesempatan terakhir bagi dirinya.

“Tablig akbar pada malam hari ini sekaligus kesempatan terakhir bagi kami karena pada 31 Desember 2023 akan datang,” ucapnya.

Menurutnya, kegiatan kali ini bertujuan untuk meningkatkan iman dan taqwa sekaligus upaya bersama-sama mendalami pentingnya perlindungan dan pertolongan Allah SWT.

Sehingga hal itu memberikan berkah dalam memajukan dan perbaikan kehidupan masyarakat Bumi Sarabakawa Tabalong.

“Karenanya malam hari kami menyampaikan ucapan terimakasih kepada Abah Guru Danau. Luar biasa beliau membimbing saya selama hampir 10 tahun ini,” ujarnya.

Anang juga menyampaikan permohonan maaf atas kesalahan dan kekhilafan secara pribadi maupun kedinasan selama mengemban amanah sebagai Bupati Tabalong.

“Di bawah bimbingan Abah Guru Danau saya berusaha memberikan pengabdian terbaik untuk rakyat Tabalong, tetapi pasti ada kekurangannya,” tutupnya.

(anb/rth)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh