Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Seorang Pemuda Dipergoki Warga sedang Curi Bama

Avatar
451
×

Seorang Pemuda Dipergoki Warga sedang Curi Bama

Sebarkan artikel ini

PANDAWAN, KORANBANJAR.NET – Seorang spesialis pencuri pakan jenis bama untuk ternak ayam, RS (22), warga Desa Banua Budi, Kecamatan Barabai, HST, dipergoki warga Desa Banua Asam, Kecamatan Pandawan, HST, sedang melakukan pencurian bama milik warga setempat, Wardi, Kamis (24/1/2019 ) sekitar pukul 13.00 WITA.

Menurut Abdul, warga setempat, usai dipergoki melakukan aksinya, RS kemudian diamankan warga di belakang Pondok Pesantren Darul Inabah.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Saya pun ikut ke sana untuk melihat secara langsung. Saat saya tiba di belakang Pondok Pesantren Darul Inabah, pelaku sedang diinterogasi polisi dan warga. Saya kenal siapa pencurinya karena ayahnya adalah teman saya,” ujarnya saat dikonfirmasi koranbanjar.net, Jumat (25/1/2019) siang.

Abdul mengisahkan, sebelumnya RS pernah bekerja sebagai pengantar pakan ternak ayam ini di salah satu perusahaan.

“Waktu itu, pelaku dikenal sangat ulet dalam melakoni pekerjaannya,” tambah Abdul.

Dalam aksinya, RS menggunakan mobil pick up bernomor polisi DA 9109 FD.

Mobil pick up yang digunakan pelaku. (Foto: ist/koranbanjar.net)

Setelah tertangkap basah, RS kemudian dibawa ke Mapolsek Pandawan.

Dari keterangan Kapolres HST, AKBP Sabana Atmojo, dalam press releasenya yang diperoleh koranbanjar.net, RS mengaku telah melakukan pencurian sembilan karung pakan ayam di gudang pakan ternak, Desa Pantai Batung, Kecamatan Batu Benawa, HST.

“Sebelum ditangkap warga, pelaku ini mencuri sembilan karung pakan ayam di Desa Pantai Batung pada hari Rabu pagi. Total kerugian korban sekitar Rp 3.780.000,” terang Kapolres.

Dalam press release tersebut, dituliskan, pelaku dapat dijerat dengan pasal 363 KUHP dengan ancaman pidana penjara paling lama 7 tahun. (mdr/dny)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh