Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Tanah Bumbu

Sektor Pariwisata Tanbu Minim Wisatawan Luar, Diskominfo Sedang Berbenah Untuk Promosi

Avatar
399
×

Sektor Pariwisata Tanbu Minim Wisatawan Luar, Diskominfo Sedang Berbenah Untuk Promosi

Sebarkan artikel ini
Kepala Dinas Diskominfo Tanah Bumbu, Ardiansyah
Kepala Dinas Diskominfo Tanah Bumbu, Ardiansyah

Sektor Pariwisata di Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) sangat minim wisatawan luar/ Hal itu  akibat kurang terekspos atau tidak optimal mengenalkan objek wisata di kabupaten yang bergelar Bumi Bersujud itu.

TANAH BUMBU, koranbanjar.net – Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Diskominfo Tanah Bumbu, Ardiansyah dalam wawancaranya kepada awak media, usai menyambut rombongan Sekretaris Dewan (Setwan) DPRD Kalimantan Selatan bersama puluhan media press room DPRD Kalsel dalam rangka studi komparasi, di Kantor Diskominfo Tanah Bumbu  Jalan Butun Batulicin Kab.Tanbu, Jumat (25/3/2022).

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Sementara ini, kami belum bisa berbuat banyak mempromosikan semua objek wisata di Tanah Bumbu,” katanya.

Karena lanjutnya, petugas yang mengurus objek wisata ini sangat minim, cuma ada 8 orang, termasuk pejabatnya.

“Pernah juga kami meminta bantuan media untuk mempromosikan,” ujarnya.

Menurutnya, agar maksimal memperkenalkan objek wisata di Tanah Bumbu, salah satu langkah strategisnya menjalin kerjasama dengan media untuk mempublikasikan destinasi wisata di Tanbu.

“Alhamdulillah kami sudah mulai berbenah, dan sejak beberapa tahun terakhir kami arahkan kepada kawan-kawan media supaya mengekspos kegiatan wisata tersebut,”  tuturnya.

Akibat kurangnya pengunjung luar maupun lokal, ditambah dampak pandemi Covid-19 yang menyebabkan ditutupnya tempat-tempat wisata, mengakibatkan menurunnya PAD.

“Diperkirakan lebih dari 50%, mungkin 80% menurunnya,” sebutnya.(yon/sir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh