Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

RTH Masjid Agung Belum Rampung dan Masih Berserakan

Avatar
468
×

RTH Masjid Agung Belum Rampung dan Masih Berserakan

Sebarkan artikel ini

BANJARBARU, KORAN BANJAR.NET – Ruang Terbuka Hijau (RTH) Masjid Agung Al Munawarrah sepertinya masih belum rampung. Namun sayang, kondisinya masih berserakan.

Pantauan koranbanjar.net langsung di lapangan, RTH Al Munawarah belum terawat. Terdapat banyak sampah berserakan, banyak tanaman dan pohon yang mati, rumput liar subur di mana- mana, kursi taman pun ada yang berpindah tempat karenaa ulah tangan jahil. Parahnya lagi ada 1 pohon kurma tumbang dan dibiarkan begitu saja.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Selain itu di sana juga pernah ditemukan lem Fox Satpol PP Banjarbaru saat melakukan sidak di tempat tersebut.

Ketidakjelasan pengurus RTH membuat tempat tersebut seolah terbengkalai.

Salah seorang pengurus masjid saat ditemui koranbanjar.net, menyatakan, perawatan RTH di dekat Masjid Agung Al Munawarah Banjarbaru tersebut bukan merupakan tanggung jawab pihak masjid.

“Kalau soal taman depan masjid bukan kita mas yang mengurus atau merawatnya. Kami pun juga tidak tahu siapa yang harusnya mengurus taman” ungkap salah seorang pengurus Masjid Al Munawarah yang enggan disebutkan namanya.

Hal senada dikemukakan warga sekitar, Fajar. Menurut dia, sejauh ini belum diketahui siapa yang bertanggungjawab atas perawatan RTH.

“Lagian RTH itu setahu saya belum diresmikan, tapi keadaanya ya seperti itu, ” ringkasnya. (Mj-018/sir).

 

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh