Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Tabalong

Reses Di Kelurahan Berangas, Memet Singgung Penggunaan Dana Desa

Avatar
306
×

Reses Di Kelurahan Berangas, Memet Singgung Penggunaan Dana Desa

Sebarkan artikel ini

ALALAK – Anggota DPR RI, Ahmadi Noor Supit melakukan reses di Kelurahan Berangas Kecamatan Alalak Kabupaten Batola (28/12).

            Anggota Komisi XI DPR RI itu melakukan pertemuan denga ratusan warga, tokoh agama, tokoh masyarakat dan para kades di kediaman Habib Ali, Jalan Berangas Gang Busdin RT 5 Keluarahan Berangas.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

            Kehadiran Anggota DPR RI Dapil 1 Kalsel itu juga diterima oleh Bupati Batola Noormiliyani, Camat Alalak Haris Isroyani serta Forkopincam.

            Dihadapan masyarakat, pria yang akrab disapa Memet itu menyinggung tentang penggunaan dana desa.

            Memet menerangkaan, semula tujuannya untuk memberdayakan masyarakat dan kemandirian agar kesejahteraan bisa meningkat. Namun dalam kenyataannya banyak yang belum tepat seperti digunakan untuk infrastruktur dan lainnya.

            “Padahal seharusnya pembangunan infrastruktur programnya ada di kementerian-kementerian,” sindirnya. (dny)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh