Para remaja yang diduga gangster berhasil diamankan Kepolisian. Motifnya, karena ingin menunjukkan ego diri dan merasa jago.
BANJARBARU,koranbanjar.net – Kasat Reskrim Polres Banjarbaru Iptu Zuhri mengungkapkan, para remaja diduga gangster itu sudah diamankan pihaknya, dan motifnya karena merasa gagah.
“Motif dari aksi itu mereka merasa jago, dan ingin menujukkan diri mereka ditakuti oleh orang lain,” ungkapnya.
Awal mula penangkapan itu, berawal dari media sosial mereka yang memposting video aksi mereka sambil membawa senjata tajam (sajam).
“Dari medsos itu kita mencari tau keberadaannya, lalu kita datangi dan diamankan,” ujarnya.
Total 15 remaja yang diamanakan itu, dijemput oleh Kepolisian di rumahnya masing-masing.
“Ada yang diamankan di satu tempat ada empat remaja, dan sisanya kita jemput di rumahnya masing-masing dengan disaksikan oleh orang tuanya,” terangnya.
Namun, beberapa remaja yang masuk kelompok diduga gangster itu masih dalam pengejaran pihaknya.
“Masih ada yang belum ditangkap dan masih dalam pengembangan. Kita imbau kepada yang bersangkutan maupun orang tuanya untuk menyerahkan diri atau kita tindak secara tegas,” pungkasnya. (maf/dya)