MARABAHAN – Dalam rangka mempersiapkan kebersihan kota dari penilaian Adipura, Pemerintah Kabupaten Barito Kuala (Batola) ternyata tengah gencar-gencarnya saling bersinergi melakukan aksi peduli lingkungan di daerah Kota Marabahan untuk mempertahankan piala Adipura yang sebelumnya sempat diperoleh pada 2 Agustus 2017 lalu.
Aksi pedui lingkungan berupa aksi bersih-bersih kota serta penanaman pohon itu tak hanya dilakukan oleh pihak Pemkab Batola saja, namun aksi itu juga melibatkan beberapa lapisan masyarakat seperti penanaman pohon di Pasar Baru yang dilakukan oleh Forum Komunitas Hijau (FKH) Ije Jela Bahalap Marabahan belum lama ini. Selain itu, sejumlah anggota dari beberapa Barisan Pemadam Kebakaran juga kebagian tugas untuk membersihkan got-got yang ada di Pasar baru Marabahan beberapa minggu sebelumnya.
Seakan tak cukup sampai di situ, satu hari menjelang penilaian Adipura, Bupati Batola Noormiliyani melakukan penanaman pohon di kawasan Kantor DPRD Batola yang berada di Jalan Jenderal Sudirman Komplek Perkantoran Marabahan (30/11).
Dengan mengenakan kaos lengan panjang berwarna hijau, Noormiliyani terlihat sangat antusias menanam pohon.
Selain disertai Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), beberapa pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan para pimpinan organisasi wanita, aksi penanaman pohon dalam rangka mempersiapkan Kota Marabahan untuk penilaian Adipura tersebut juga melibatkan para komunitas peduli lingkungan seperti FKH Ije Jela Bahalap, Sekolah Adiwiyata, Pelajar Peduli Lingkungan, Forum Anak dan Saka Kalpataru.
Tak hanya melakukan penananam pohon, dalam aksi itu mereka juga berbagi tugas dengan para komunitas peduli lingkungan untuk membersihkan sampah-sampah yang ada di Kantor Bupati, kawasan siring Marabahan, kawasan pasar serta taman-taman.
Dalam sambutan acara, Noormiliyani memaparkan, melalui aksi penanaman pohon ini, diharapkan akan mampu mengatasi kerusakan lingkungan yang lebih parah sekaligus mampu menjaga keselamatan dan kelangsungan hidup yang sehat bagi anak cucu di masa depan. (dny)