Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Batola, menggelar Musyawarah Kabupaten (Muskab) 2023. Anwar Hadimi kembali terpilih sebagai Ketua IPSI Kabupaten Batola periode 2023-2027.
BATOLA Koranbanjar.net – Anwar Hadimi terpilih secara aklamasi setelah mendapat dukungan 17 dari 21 perguruan silat yang tergabung dalam IPSI Batola.
Muskab yang melahirkan kepengurusan baru ini, disambut baik Pj Bupati Batola Mujiyat. Dirinya sangat mengapresiasi keberadaan IPSI Batola. Bahkan dirinya meminta IPSI Batola untuk tampil di hari jadi Kabupaten Batola nantinya.
“Kalau bisa di hari jadi nanti kalian tampil. Tampilkan atraksi terbaik,” ujar Mujiyat.
Tidak hanya itu saja, Pj Bupati juga memberikan sinyal akan memberikan sekretariat untuk IPSI untuk belatih.
“Saya liat banyak gedung atau rumah tidak terpakai. Akan kita data dan kalau bisa dipakai latihan untuk mereka. Minimal ada tempat sekretariat untuk berlatih,” ujar Mujiyat.
Apa yang disampaikan Mujiyat mendapatkan sambutan hangat dari seluruh pengurus IPSI Batola. Anwar Hadimi mengatakan akan berkoordinasi dengan protokol untuk tampil di hari jadi nantinya.
“Kami siap memeriahkan hari jadi. Nanti akan kita kumpulkan guru-guru silat untuk membuat gerakan yang akan ditampilkan,” ujarnya.
Sementara itu untuk sekretariat, dirinya mengaku senang mendapat sinyal baik dari Pj Bupati. Bahkan Anwar mengatakan pihaknya juga mengusulkan lahan 2 hektare untuk pendirian pendopo latihan pencak silat.
“Semoga bisa direstui,” harapnya.
Sebagai ketua terpilih, Anwar mengatakan banyak hal yang akan dilakukan kedepannya. Mulai dari penyusunan kepengurusan, hingga penataan atlet.
“Kita akan menata atlet untuk mengikuti event-event, baik tingkat provinsi, nasional, bahkan internasional,” ujarnya.
(max/rth)