Pemerintah Kabupaten Kotabaru menggelar rapat koordinasi (Rakor) tahap awal yang diikuti seluruh Kepala SKPD Kotabaru dan seluruh Camat. Dalam rakor itu, Pemkab Kotabaru diminta fokus melakukan pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla), sesuai dengan arahan Presiden RI, Jokowi.
KOTABARU, koranbanjar.net- Rapat koordinasi yang berlangsung di Operation Room Setda Kotabaru itu merupakan tindak lanjut dari Rapat Koordinasi Pengawasan Daerah (Rakorwasda) Provinsi Kalimantan Selatan, terkait strategi pengawasan dan penanggulangan hutan dan lahan kritis (Karhutla) yang digelar secara virtual beberapa waktu lalu.
Menurut Wakil Bupati Kotabaru, Andi Rudi Latif, Kabupaten Kotabaru berada di urutan ke dua dari bawah, yakni sebagai daerah penyumbang asap di Provinsi Kalimantan Selatan.
“Tentu ini merupakan prestasi yang harus dipertahankan, karena kalau sudah berbicara masalah penanganan bencana, maka biayanya akan sangat mahal,” ucap Andi Rudi, Kamis (3/6/2021)
Sambung dia, berdasarkan instruksi dari Presiden Republik Indonesia (RI), Kabupaten Kotabaru akan fokus kepada upaya pencegahan bencana seperti Karhutla.
“Mulai sekarang dan kedepan, kita akan fokus kepada upaya tindakan pencegahan bencana, karena lebih baik mencegah daripada mengobati (menanggulangi),”pungkasnya.(cah/sir)