Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Politik

Pelantikan Gubernur Kalsel Ditunda, Ketua DPRD Kalsel; Insya Allah, Setelah 17 Agustus

Avatar
576
×

Pelantikan Gubernur Kalsel Ditunda, Ketua DPRD Kalsel; Insya Allah, Setelah 17 Agustus

Sebarkan artikel ini
Ketua DPRD Kalsel, Supian HK.
Ketua DPRD Kalsel, Supian HK.

Pelantikan H. Sahbirin Noor dan H.Muhiddin sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Selatan periode 2021 – 2024 yang semula dijadwalkan hari ini, 12 Agustus 2021, tiba-tiba ditunda.

BANJARMASIN, koranbanjar.net – Hal ini diungkapkan Ketua DPRD Kalimantan Selatan, Supian HK lewat wawancaranya kepada awak media usai mengikuti Sidang Paripurna Hari Jadi Provinsi Kalimantan Selatan ke 71 di Gedung DPRD Kalsel di Banjarmasin, Kamis (12/8/2021).

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Maunya ‘kan tanggal 12 nih, tapi di situ ada pemberitahuan dari istana, katanya tunggu dulu mungkin habis Hari Kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus,” ujar Politisi Partai Golkar Kalsel ini.

Di samping itu, Kota Banjarmasin sedang dalam status PPKM Level 4. Namun lanjut Supian, hal itu tidak menjadi hambatan, sebab rencana pelantikan di Istana Negara.

“Itu pun peserta dan undangan terbatas, hanya diminta 10 orang mengikuti pelantikan tersebut,” katanya.

“Insya Allah di bawah tanggal 20 pelantikan dilaksanakan, karena semua persyaratan sudah lengkap dan beres,” katanya.

Sebelumnya, Supian HK mengatakan sudah mengirimkan surat kepada Kementerian Dalam Negeri terkait pelantikan gubernur.

Surat yang dilayangkan kepada Kemendagri sudah diajukan ke Istana (Presiden Joko Widodo)

“Hanya tinggal menunggu jadwal waktunya lagi, semua sudah selesai,” tukasnya.(yon/sir)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh