Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kalsel

Momentum Hari Jadi ke-74 Provinsi Kalsel Diharapkan Dapat Meningkatkan Taraf Perekonomian Masyarakat

Avatar
285
×

Momentum Hari Jadi ke-74 Provinsi Kalsel Diharapkan Dapat Meningkatkan Taraf Perekonomian Masyarakat

Sebarkan artikel ini
Sekda Provinsi Kalimantan Selatan Roy Rizali Anwar didampingi Heriyansah Kepala Kesbangpol Provinsi Kalsel, sekaligus Ketua Panitia, Rabu (17/7/2024). (Foto: Leon/Koranbanjar.net)

Momentum Hari Jadi ke-74 Provinsi Kalimantan Selatan diharapkan dapat meningkatkan taraf kehidupan perekonomian masyarakat di Kalimantan Selatan (Kalsel).

BANJARMASIN, koranbanjar.net Pernyataan ini disampaikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalsel, Roy Rizali Anwar saat menghadiri acara launching Hari Jadi ke-74 Provinsi Kalsel di Gedung Mahligai Pancasila Banjarmasin, Rabu (17/7/2024).

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Momentum hari jadi sekaligus bisa meningkatkan taraf perekonomian masyarakat di Kalsel dan dapat dirasakan manfaatnya bagi seluruh masyarakat,” harapnya.

Lanjut dikatakan Roy, momentum hari jadi Kalsel ini juga bisa menjadi pintu masuk wisatawan domestik, bahkan mancanegara, utamanya kawasan Geopark Meratus.

“Saat ini berproses untuk masuk dalam daftar UNESCO,” ujarnya.

Menurutnya, banyak kegiatan skala internasional akan meramaikan hari jadi Kalsel kali ini, salah satunya Uncle Hard Enduro yang diikuti rider dari berbagai negara,” terangnya.

Sementara, Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor atau yang akrab disapa Paman Birin menambahkan semangat pantang menyerah sebagaimana dicontohkan Pangeran Antasari.

“Haram manyarah, waja sampai kaputing, selalu menjadi pemicu untuk membangun dan mensejahterakan seluruh rakyat banua,” ucapnya.

Dijelaskan Paman Birin, kekayaan Banua daerah Kalsel yang sangat luar biasa sebagai modal dasar untuk menjadikan daerah ini, terutama rakyatnya menjadi sejahtera, baik lahir maupun batin.

“Tidak ada kata lain, di tujuh puluh empat tahun Banua kita tercinta ini, kita harus bersyukur,” ujarnya.

Paman Birin yang mengawali sambutannya sekaligus membuka secara resmi Kick Off Semarak 74 Tahun Kalsel dan Launching Tema dan Logo Hari Jadi ke-74 telah menyanyikan lagu masa kecil.

“Di penghujung lagu tadi ada kata permata. Seperti itulah Banua kita Kalimantan Selatan, bagaikan dibalut sehelai kain dari Surga,” tuturnya.

Acara Launching Hari Jadi ke-74 Provinsi Kalimantan Selatan berlangsung meriah, Rabu (17/7/2024). (Foto: Leon/Koranbanjar.net)
Acara Launching Hari Jadi ke-74 Provinsi Kalimantan Selatan berlangsung meriah, Rabu (17/7/2024). (Foto: Leon/Koranbanjar.net)

Peringatan Hari Jadi ke-74 Provinsi Kalsel akan diramaikan dengan 24 rangkaian kegiatan yang dilaksanakan pada 20 Juli hingga 15 September 2024.

“Kegiatan ini merupakan kolaborasi dan sinergisitas SKPD dan instansi vertikal yang dilaksanakan dari Juli hingga September 2024,” kata Ketua Panitia Hari Jadi ke-74 Kalsel 2024, Heriansyah dalam sambutannya.

Rangkaian 24 kegiatan itu antara lain Pekan Olahraga Rakyat seperti Balogo, Gowes Park Meratus, Gerak Jalan, Festival Budaya Pasar Terapung, Jazz Sungai, Atraksi Pesawat Terbang, Kalsel Expo, Penanaman Pohon, dan Bakti Sosial.

Ada juga, Kejuaraan Gantole dan Paralayang Internasional berhadiah sekitar 150 juta, South Borneo Internasional Performing Art atau Festival Budaya Internasional, Geopark Meratus Great Culture Carnival, hingga konser musik Raja Dangdut Rhoma Irama dan Band Padi Reborn.

Event Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) yang akan digelar pada 18-26 Agustus 2024 termasuk dalam rangkaian Hari Jadi Provinsi Kalsel.

Porwanas ke XIV 2024 akan dihadiri sekitar 3.000-4.000 wartawan dari seluruh Indonesia. Hari Jadi ke-74 sendiri mengusung tema “Niat Diganggam, Barakat Dikatam, Kalsel Babussalam”.

Segala sesuatu harus diawali dengan niat, sehingga tujuan atas adanya Kalsel Babussalam yang memiliki arti gerbang keselamatan itu bisa terwujud.

Prosesi acara Peluncuran Tema dan Logo Hari Jadi ke-74 dan Kick Off Semarak 74 Tahun Kalsel 2024 di Mahligai Pancasila berlangsung meriah.

Peluncuran rangkaian Hari Jadi ke-74 Kalsel tersebut ditandai dengan menyalakan meriam petasan karbit oleh Gubernur Sahbirin Noor dan Ketua DPRD Kalsel H Supian HK, didampingi jajaran Forkopimda Provinsi Kalsel.

Usai Paman Birin dan Ketua DPRD Kalsel menyalakan meriam karbit, para tamu undangan dihibur pementasan teater dan sendratari dengan kolaborasi musik, para penari silih berganti tampil membawakan tarian khas daerah, diiringi lagu dan band lokal. (yon/bay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh