Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Mesin Perahu Motor Nyala, Darman Diduga Tenggelam di Sungai Margasari

Avatar
1104
×

Mesin Perahu Motor Nyala, Darman Diduga Tenggelam di Sungai Margasari

Sebarkan artikel ini

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tapin beserta tim relawan gabungan terus mencari Darman (61) yang diduga tenggelam di Sungai Margasari atau Barnasi, Desa Marampiau Kecamatan Candi Laras Selatan, Minggu (7/3/2021).

TAPIN, koranbanjar.net – Menurut informasi warga setempat, perahu motor berukuran kecil yang dikendarai Darman dalam keadaan hidup. Tapi, yang bersangkutan tidak diketahui keberadaannya.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Berdasarkan laporan Operator Pusdalops-PB BPBD Tapin, Darman merupakan petani ini sempat bermalam di lahan pertanian sebelum perahu motornya ditemukan warga.

“Pukul 09.00 Wita, Darman usia sekitar 61 tahun dinyatakan positif tenggelam. Informasi warga, korban juga tidak bisa berenang,” kata Kepala BPBD Tapin, Said Abdul Nasir.

Tim gabungan yang terdiri dari BPBD Tapin, TNI-Polri, relawan emergency dan rescue bersama warga setempat kemudian melakukan pencarian korban tenggelam sekitar pukul 10.30 Wita.

Menyusuri aliran sungai Barnasi atau Margasari di Desa Marampiau Kecamatan Candi Laras Selatan, Kabupaten Tapin.

“Sementara, korban masih belum ditemukan dan tim gabungan masih melakukan penyisiran dan pencarian di sekitar lokasi,” tandasnya. (syn/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh