Tak Berkategori  

Mau Cek Kesehatan Gratis? Datang aja ke Murdjani Tiap Minggu

BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Setiap akhir pekan, Mahasiswa Poltekkes Kemenkes Banjarmasin bekerjasama dengan Radar Banjar Peduli (RBP), memberikan layanan kesehatan gratis di Car Free Sunday Lapangan DR. Murjani, Kota Banjarbaru.

Pelayanan yang diberikan berupa pemeriksaan tekanan darah, kolestrol, gula darah, asam urat serta pemberian konsultasi tentang kesehatan lingkungan.

Adapun mahasiswa yang biasanya bertugas di posko Pelkes dari jurusan Analis Kesehatan dan Keperawatan. Akan tetapi tahun ini yang bertugas bukan hanya kedua jurusan tersebut, namun RBP dan BEM Poltekkes mencoba untuk menambah pelayanan kesehatan dari jurusan lain.

“Kegiatan Pelkes ini sudah sejak lama berlangsung di Lapangan Murjani dan Alun-alun Martapura. Tapi untuk tahun ini cuma di Lapangan Murjani aja sih.” tutur Ocha Mahasiswi Keperawatan Poltekkes, kepada UKM Komunitas Mahasiswa Jurnalistik (Komatik) Keperawan Gigi Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Banjarmasin.

“Biasanya sih yang datang untuk cek kesehatan rata-rata dewasa tua dan lansia. Untuk cek kesehatan yang banyak pengunjungnya itu pemeriksaan tekanan darah dikarenakan gratis” tuturnya lagi.

Menurut salah satu pengunjung, Fahrina (54), dia merasa terbantu sekali dengan adanya Pelkes ini. “Saya senang sekali dengan adanya Pelkes ini karena bagi PNS seperti saya jarang punya waktu luang untuk melakukan pemeriksaan kesehatan di rumah sakit,” ujar Fahrina.

“Tapi sayangnya yah, spanduk pelkesnya kurang besar sehingga banyak orang yang enggak tau kalau ada pelkes di sini,  juga untuk pemeriksaan kolestrol agak terlalu mahal tapi masih wajar aja” tambahnya lagi.

Pelayanan kesehatan ini gratis untuk pemeriksaan tekanan darah dan konsultasi mengenai kesehatan lingkungan. Namun, untuk pemeriksaan kolestrol dikenakan biaya sebesar Rp 25.000,- dan Rp 5.000,- untuk pemeriksaan gula darah dan asam urat.(kelompok 2/ koranbanjar.net)