Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Hulu Sungai Selatan

Lepas Goweser Tour De Loksado 2022, Wabup Merasa Bangga Karena Mempromosikan Wisata

Avatar
373
×

Lepas Goweser Tour De Loksado 2022, Wabup Merasa Bangga Karena Mempromosikan Wisata

Sebarkan artikel ini
Wabup melepas peserta Goweser tour de Loksado di depan alun-alun kota Kandangan.(foto: Humas HSS)

Event sport tourism (balap sepeda) yang bertajuk Tour de Loksado 2022 kembali digelar. Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan Syamsuri Arsyad bersama Forkopimda dan Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kalsel juga didaulat mengibarkan bendera start tanda dilepasnya goweser Tour de Loksado 2022 dari Alun-alun Pusat Kota Kandangan ke Loksado, Sabtu (23/07/2022) siang.

HULU SUNGAI SELATAN, koranbanjar.net Peserta memulai start dari Kiram Park, Kabupaten Banjar, melintasi satu kota dan tiga kabupaten di Kalimantan Selatan, yaitu Kota Banjarbaru, Kabupaten Banjar, Tapin, dan Hulu Sungai Selatan dengan jarak tempuh 164 kilometer.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Tour de Loksado 2022 merupakan kegiatan olahraga bersepeda yang digelar oleh Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Selatan, yang tujuannya untuk mempromosikan wisata alam Pegunungan Meratus terutama wisata alam Loksado di Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), yang pada tahun ini merupakan event ke empat yang digelar setelah tahun 2018, 2019 dan 2021. Sedangkan tahun 2020 ditiadakan karena pandemi Covid-19.

Peserta dilepas secara bertahap berdasarkan kategori peserta, dengan total ada enam kategori, di antaranya Men Elit, Junior di bawah 18 tahun, senior 19 sampai 29 tahun, Master A, Master B, Master C, dan Open, yang diikuti oleh 15 Provinsi di Indonesia sekitar 440 peserta, 184 dari luar daerah dan sisanya Kalsel.

Setiap kategori akan ada challange, nantinya peserta akan dikawal oleh komiser dan juga marshall.

Marshall ini dari kepolisian dari Polda Kalimantan Selatan dan Polres Hulu Sungai Selatan

Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan Syamsuri Arsyad, mengatakan pihaknya merasa bangga dan bahagia atas event Tour De Loksado 2022 tiba di Bumi Rakat Mufakat ini, dan berharap seluruh peserta senantiasa dalam keadaan sehat.

“Berdasarkan informasi dari Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kalsel, Event Tour De Loksado hari ini diikuti oleh 15 provinsi dengan total peserta lebih dari 400 orang”, ucap Wabup.

“Tentu ini sesuatu yang sangat membanggakan bagi Kabupaten Hulu Sungai Selatan dalam rangka mempromosikan wisata umum nya di Kalsel dan khususnya di Loksado” tutur wabup.

Beliau mengucapkan terimakasih kepada Gubernur Kalimantan Selatan beserta dengan organisasi perangkat daerah yang mempercayakan Kalsel khusus nya Kabupaten Hulu Sungai Selatan masih tetap menjadi tempat penting dalam kegiatan promosi pariwisata di Kalimantan Selatan.

“Mudah-mudahan sinergitas ini terus kita jaga pada kegiatan-kegiatan yang akan datang, mudah-mudahan dengan kegiatan yang lebih bervariasi dan pesertanya lebih banyak lagi, karena bagaimanapun potensi pariwisata ini akan menguatkan secara ekonomi bagi Provinsi Kalimantan Selatan”, harapnya.

Lebih lanjut beliau mengatakan pihaknya atas nama Pemerintah memohon maaf kepada seluruh peserta sekiranya selama berada di Kabupaten Hulu Sungai Selatan ada hal-hal yang kurang berkenan, pihaknya juga mengucapkan terimakasih kepada jajaran Porkopimda, TNI/Polri, dan Dinas Pariwisata Kabupaten Hulu Sungai Selatan yang telah mengelola kegiatan ini dengan sangat baik.

Secara keseluruhan Loksado selalu siap untuk dikunjungi, dan tentunya masyarakat di daerah juga diedukasi agar Loksado dan sekitarnya bisa menjadi tempat pariwisata yang baik termasuk penyiapan fasilitas dan prasarana yang ada, secara prinsip dan secara umum beliau menyatakan bahwa Hulu Sungai Selatan khususnya Loksado sangat siap untuk terus dikunjungi wisatawan.

(mdr/slv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh