Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kotabaru

Kunjungi Lima Desa, Sayed Jafar Himbau Masyarakat Tetap Patuhi Protokol Kesehatan

Avatar
708
×

Kunjungi Lima Desa, Sayed Jafar Himbau Masyarakat Tetap Patuhi Protokol Kesehatan

Sebarkan artikel ini
Bupati Kotabaru dan Ketua TP PKK Kotabaru memberikan bantuan simbolis kepada salah satu warga dalam kunjunganya. (Sumber Foto: Diskominfo Kotabaru/koranbanjar.net)

Bupati Kabupaten Kotabaru Sayed Jafar didampingi Ketua PKK Kabupaten Fatma Idiana Sayed Jafar mengunjungi lima desa yang berada di Kecamatan Pulau Laut Timur, satu desa lagi di Kecamatan Pulau Laut Selatan beberapa waktu lalu.

KOTABARU, koranbanjar.net – Adapun desa yang menjadi tujuan dari orang nomor satu ini yaitu Desa Langkang lama, Langkang Baru, Karang Sari Indah, Betung, dan Batu Tunau serta Desa Labuan Mas.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Kunjunganya itu juga dalam bentuk silaturahmi, dan sekaligus juga menyerahkan bantuan paket sembako kepada masyarakat setempat.

“Ini merupakan bentuk kebersamaan dan kedekatan pemerintah dengan masyarakat,” kata Sayed Jafar, Kamis (14/10/2021).

Ia juga mengingatkan, kepada masyarakat Pulau Laut Timur dan Pulau Laut Selatan agar menjaga kesehatan dan tetap menerapkan protokol kesehatan, walaupun saat ini kasus Covid 19 mulai melandai.

Sementara itu, Camat Pulau Laut Timur,  Tri Basuki Rachmad mengucapkan,  terimakasihnya kepada Bupati Kotabaru dan rombongan yang telah meluangkan waktu untuk berkunjung ke Pulau Laut Timur.

“Atas nama masyarakat, kami ucapkan terimakasih atas bantuan yang telah diberikan,” imbuhnya.

Sekedar diketahui, pada saat kunjunganya, Sayed Jafar juga melakukan pengecekan perbaikan jalan di Sejakah, yang merupakan daerah rawan banjir.

Ada sekitar satu kilometer jalan yang sudah rampung untuk pengerasan, dan sebagiannya  sudah teraspal.(cah/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh