Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

KPU Kotabaru Gelar Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara

Avatar
329
×

KPU Kotabaru Gelar Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara

Sebarkan artikel ini

KOTABARU, KORANBANJAR.NET – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kotabaru menggelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara di Lapangan Taman Siring Laut, Kotabaru, Minggu (7/4).

Menurut Ketua KPU Kotabaru, Zainal Abidin, kegiatan simulasi tersebut dilaksanakan serentak dibeberapa kabupaten/kota se-Kalimantan Selatan.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Bahkan, dari tiga hari yang lalu KPU Provinsi Kalsel sudah melaksanakan simulasi seperti ini. Sedang secara nasional, simulasi telah dilaksanakan sejak setengah bulan yang lalu,” ujarnya.

Kegiatan simulasi tersebut, katanya, merupakan pelaksanaan dari peraturan KPU Nomor 3 tahun 2019, tentang Pemungutan dan Peritungan Suara Dalam Pemilihan Umum.

“Kita perkirakan pelaksanaan Pemilu nantinya bisa selesai hingga Magrib. Namun pada simulasi yang telah dilaksanakan dibeberapa daerah, proses Pemilu baru selesai hingga pukul 23.00 Wita,” katanya.

Diharapkan, tahapan Pemilu 2019 yang tinggal 10 hari lagi, hendaknya masyarakat besama-sama mengawal dan berpartisipasi agar pesta demokrasi kali ini berjalan aman, sukses dan lancar.

Sementara itu, Asisten 1 Setda Kotabaru, Hasbi M Tawab, mewakili Bupati setempat, mengatakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat menyambut baik kegiatan simulasi tersebut.

“Satu orang peserta Pemilu nantinya akan diberikan lima kertas suara dan membutuhkan waktu yang cukup panjang, hingga 11 menit,” katanya.

Karena itulah, perlu dilakukan simulasi agar dapat diketahui kendala apa saja yang mungkin terjadi sehingga bisa dilakukan antisipasi secepatnya.

“Kami berharap kegiatan simulasi seperti ini tidak hanya di ibu kota kabupaten saja, tetapi sampai ke tingkat kecamata dan desa,” ujarnya.

Diharapkan, pada pelaksanaannya nanti, petugas Pemilu betul-betul melaksanakan tugasnya dengan maksimal dan profesional. (cah/ndi)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh