Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Banjarmasin

Keseruan Relawan BPK Kalsel Menguji Daya Semprot Mesin Pemadam

Avatar
615
×

Keseruan Relawan BPK Kalsel Menguji Daya Semprot Mesin Pemadam

Sebarkan artikel ini
UJICOBA – Para relawan menguji daya semprot mesin pemadam yang sering mereka gunakan.(foto: leon)
UJICOBA – Para relawan menguji daya semprot mesin pemadam yang sering mereka gunakan.(foto: leon)

Keseruan para relawan Barisan Pemadam Kebakaran (BPK) di Kalimantan Selatan menguji daya semprot mesin pemadam berlangsung di Kota Banjarmasin.

BANJARMASIN, koranbanjar.net – Pantauan media ini, Minggu (10/10/2021), sedikitnya 100 mobil BPK dari berbagai wilayah berkumpul memadati sepanjang siring pinggir sungai di Jalan Zafri Zam-zam Kota Banjarmasin.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Setiap minggu kami seperti ini mas, tujuannya hanya untuk menguji kekuatan mesin agar kita tau mesin masih layak dipakai atau sudah mulai melemah ketika menyemprotkan air,” ujar Eko dari BPK Benawa.

Selain itu, kata Eko yang mengenakan pakaian khas seragam BPK ini, kegiatan untuk mempererat tali silaturahmi, saling mengenal satu sama lain, baik sesama BPK di Banjarmasin atau BPK dari Banjarbaru maupun Kabupaten Banjar.

“Sekaligus untuk mempererat silaturahmi antar BPK wilayah Banjarmasin, juga dengan wilayah Banjarbaru dan Kabupaten Banjar,” ucapnya.

“Kegiatan digelar setiap hari Minggu, mulai pukul empat sore sampai pukul lima sore,” sambungnya.

Disinggung soal PPKM Level IV, apakah selama melaksanakan kegiatan yang sudah berjalan beberapa bulan ini ada pantauan atau imbauan dari Satgas Covid-19, Eko mengaku tidak pernah.

“Cuman dulu pernah ditegur saat kita melakukan kegiatan di kawasan siring Masjid Raya Sabilal Muhtadin, kita disuruh pindah, makanya kami kesini,” ungkapnya.

“Tapi kalau soal teguran dari Satgas Covid-19 selama ini sih tidak ada,” imbuhnya.

Tampak masing-masing relawan menggunakan mesin pompa air menyemprotkan air dari arah dua sisi berseberangan.

Anggota BPK kebanyakan dari anak muda, termasuk kaum hawa yang masih rata-rata berusia belasan tahun.

Saat kegiatan berlangsung, tidak ada arus lalu lintas pengendara motor maupun mobil yang terganggu.(yon/sir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh