Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Hulu Sungai Selatan

Kepala Daerah Hulu Sungai Selatan Pelopori Pelaporan SPT

Avatar
544
×

Kepala Daerah Hulu Sungai Selatan Pelopori Pelaporan SPT

Sebarkan artikel ini
Bupati Hulu Sungai Selatan H Achmad Fikry menyampaikan laporan SPT, Kamis (24/2/2022). (Sumber Foto: Kominfo Hulu Sungai Selatan/koranbanjar.net)

Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Drs H Achmad Fikry MAP dan Wabup HSS H Syamsuri Arsyad SAP MAP menjadi pelopor pelaporan SPT tahunan pajak dengan E-Filing, Kamis (24/2/2022).

HULUSUNGAISELATAN,koranbanjar.net – Bupati HSS Achmad Fikry di ruang kerjanya menerima kedatangan jajaran Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama, Barabai, yang diantarkan oleh Ketua KPP Kandangan Jopi Sylvia Untung Suharyono.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Kedatangan rombongan ini, dalam memberikan apresiasi untuk Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten HSS yang telah melakukan pelaporan SPT Tahunan Tahun Pajak 2021 lebih awal.

Apresiasi tersebut dikemas dalam “Pekan Panutan Penyampaian SPT Tahunan Orang Pribadi Tahun Pajak 2021 yang secara simbolis diberikan dalam bentuk plakat penghargaan.

Bupati H Achmad Fikry mengucapkan terima kasih atas apresiasi  diberikan dan dirinya sekaligus mengajak masyarakat yang telah memiliki NPWP untuk melaporkan SPT Tahunan lebih awal, apalagi sekarang telah dimudahkan dengan kehadiran program e-Filling.

Menurutnya, teknologi saat ini sudah semakin memudahkan masyarakat, jadi dapat melaporkan SPT-nya dimana saja dan kapan saja secara online, terutama pada masa pandemi COVID-19 ini.

“Hal ini merupakan cara yang paling aman untuk melaporkan SPT tahunan,” katanya.

Ditambahkan pula, bahwa salah satu pilar kehidupan bernegara adalah partisipasi warganya dalam setiap aktivitas, salah satunya adalah membayar pajak di mana saat ini pajak menjadi sumber dominan yang menunjang pembiayaan pembangunan.

“Saya telah melaporkan SPT tahunan melalui e-Filling, dan juga mengajak seluruh masyarakat di Kabupaten Hulu Sungai Selatan baik ASN, Pengusaha, Badan Usaha maupun perorangan untuk segera melaporkan SPT tahunan nya menggunakan e-Filling,” sebut Fikry.

Karena, sebelum 31 Maret 2022 untuk SPT tahunan orang pribadi dan 30 April 2022 untuk SPT Badan Usaha, E-Filling lebih awal lebih nyaman.

Kepala KPP Pratama Kandangan Jopi Sylvia Untung Suharyono berharap para ASN Pemerintah Kabupaten HSS menjadi contoh dan teladan bagi masyarakat.

Berdasarkan monitoring penyampaian SPT Tahun Pajak 2021, hampir semua ASN sudah banyak yang melapor, diharapkan ASN HSS menjadi teladan bagi seluruh masyarakat Kabupaten HSS maupun kabupaten lainnya.

Wabup Hulu Sungai Selatan Syamsuri Arsyad juga pelopori penyampaian SPT. (Sumber Foto: Kominfo Hulu Sungai Selatan/koranbanjar.net)

“Untuk itu segera lakukan pelaporan SPT tahunan pajak penghasilan wajib pajak pribadi anda sebelum 31 Maret 2022,” tutupnya.

Hal yang sama juga dilakukan kepada Wabup HSS Syamsuri Arsyad di ruang kerjanya.

Bersamaan itu turut diserahkan Tanda Terima SPT yang diterima Bupati dan Wakil Bupati disaksikan Jajaran KPP Pratama Barabai Budi Prihatin.

Turut hadir dalam audiensi tersebut, Jajaran Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Cabang Barabai. (kominfohulusungaiselatan/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh