Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Kejagung Pertanyakan Kinerja Pejabat Kejaksaan di Kalsel

Avatar
346
×

Kejagung Pertanyakan Kinerja Pejabat Kejaksaan di Kalsel

Sebarkan artikel ini

BANJARMASIN,KORANBANJAR.NET – Untuk mempertajam program pembangunan zona integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) di lingkungan satuan kerja kejaksaan, Pusat Penerangan Hukum Kejagung RI melaksanakan tatap muka melalui video conference dengan seluruh Kepala Seksi Penerangan Hukum Kejaksaan Tinggi (Kejati) se-Indonesia.

“Tatap muka melalui layar kaca tersebut digelar setiap Kamis dan sudah dimulai pada Kamis lalu, tanggal 03 bulan Januari 2018,” ujar Kasipenkum Kejati Kalsel Makhfujad beberapa hari yang telah lewat.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Dalam ruangan Penkum Kejati Kalsel yang berada di Jalan DI Panjaitan Banjarmasin, Makhfuzad memaparkan kepada wartawan melalui video conference, bahwa Kejagung mempertanyakan kinerja pejabat lingkungan kejaksaan di daerah, termasuk capaian maupun kendala-kendala, yang harus dicarikan solusinya.

Awal Januari ini, video conference dikhususkan bagi seluruh kasipenkum dan diikuti Kejari Banjarmasin, Banjar, Marabahan, Pelaihari dan Banjarbaru.

“Tatap muka ini juga berlaku bagi semua bidang yang ada di kejaksaan, seperti pidsus, intelijen, pidana umum, serta bidang perdata dan tata usaha negara,” pungkasnya. (al/sir)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh