Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
BanjarReligiTransportasi

Kebakaran di Pelambuan Menghanguskan 6 Rumah dan 3 Bedakan

Avatar
366
×

Kebakaran di Pelambuan Menghanguskan 6 Rumah dan 3 Bedakan

Sebarkan artikel ini

BANJARMASIN, KORANBANJAR.NET – Musibah kebakaran yang terjadi di Jl. Mayjend Sutoyo S, Kelurahan Pelambuan RT 02 RW 01, Kecamatan Banjarmasin Barat, Minggu (24/6) sejak pukul 23.30 wita, telah menghanguskan 6 rumah dan 1 rumah sewa yang tediri dari 3 pintu.

Akibat kejadianya itu, sedikitnya 10 kepala keluarga, termasuk 35 jiwa yang menghuni rumah-rumah tersebut harus merelakan tempat tinggalnya luluhlantak menjadi arang.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Adapun rumah yang terbakar adalah milik Abdul Fatah, Taupik, Prakarsa (Ketua RT), Nasrullah, Kamsani dan Nyoman Swastika.

Menurut keterangan Ketua RT 02, Kelurahan Pelambuan, Kecamatan Banjarmasin Barat, Kota Banjarmasin, Prakarsa yang berhasil diwawancarai wartawan koranbanjar.net, malam itu dia secara tiba-tiba mendengar teriakan api dari warga setempat. Mendengar terikan itu, dia bersama warga lainnya langsung mendatangi lokasi kejadian.

Tim KGE Membantu

“Nah, saat kami mendatangi lokasi, api sudah berkobar di belakang rumah. Waktu itu, kami langsung mendatangi asal api dengan membawa peralatan yang seadanya. Ada yang membawa ember, ada yang memukul lonceng dan lainnya. Diperkirakan, api bermula muncul dari salah satu bedakan (rumah sewa) itu. Namun apa penyebabnya, kami tidak tahu. Karena saat kami datang, api sudah berkobar,” ungkap Prakarsa.

Disinggung mengenai adanya seorang warga penghuni salah satu bedakan yang dalam keadaan lumpuh saat api berkobar, Prakarsa membenarkan adanya kabar tersebut. Namun, warga lumpuh yang dimaskudkan dapat diselematkan atau dikeluarkan dari rumah bedak yang terbakar.

“Warga yang lumpuh itu alhamdulillah berhasil kami selamatkan atau keluarkan. Jadi tidak ada korban dalam peristiwa ini,” ujarnya.

Mengenai jumlah rumah yang terbakar, Parakarsa juga tidak menampik. Ada 7 bangunan yang terbakar, antara lain 6 bangunan rumah dan 1 bangunan rumah sewa yang memiliki tiga pintu. “Kami sangat berterima kasih atas bantuan semua pihak, temasuk kalian semua. Selain itu kami juga ucapkan terima kasih kepada para BPK yang datang membantu,” tutupnya.(mj-tim/sir)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh