Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Barito Kuala

Kadis Perkim Batola ‘Cuek’ Tekait Kerusakan Sejumlah Jembatan

Avatar
923
×

Kadis Perkim Batola ‘Cuek’ Tekait Kerusakan Sejumlah Jembatan

Sebarkan artikel ini
Jembatan memasuki Komplek Indrasari Permai di Kecamatan Alalak, Kabupaten Batola.(foto: faqih)
Jembatan memasuki Komplek Indrasari Permai di Kecamatan Alalak, Kabupaten Batola.(foto: faqih)

Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman Rakyat (Disperkim) Kabupaten Batola, Ir. Achmad Ridho terkesan cuek saat ditanya terkait kerusakan sejumlah jembatan di Kabupaten Batola. Buktinya, ketika media ini berusaha mengkonfirmasi tentang respon terhadap kerusakan fasilitas umum tersebut, dia tidak memberikan respon sama sekali.

BATOLA, koranbanjar.net – Jembatan Komplek Indra Permai Sari Handil Bakti, jembatan Komplek Budi Berkat 5 Marabahan telah mengalami kerusakan cukup parah.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Jembatan Indra Permai Sari di jalan Trans Kalimantan Handil Bakti merupakan salah satu akses warga keluar-masuk, bahkan di dalam lingkungan komplek terdapat UPT Dinas Pendidikan Alalak dan Asrama Batola.

Jembatan tersebut juga menjadi jalan alternatif pengendara untuk menghindari kemacetan, terutama ketika jembatan Alalak l belum dibuka.

Jembatan itu pernah diperbaiki warga Komplek Indra Permai Sari secara swadaya, tapi perbaikan tidak bertahan lama.

Keadaan serupa juga terjadi pada jembatan Komplek Budi Berkat. Diperkirakan, sejak 7 tahun lalu, jembatan tersebut tak pernah mendapatkan perbaikan.

Kadis Perkim Batola, Ir. Achmad Ridho saat dikonfirmasi koranbanjar.net via WhatsApp tidak memberikan respon.

Begitu pula dengan Kabid PSU (Prasarana, Sarana dan Utilitas Umum) Hendra. Dia tidak memberikan respon atas upaya konfirmasi dari reporter koranbanjar.net.(mj-39/sir)

Ralat:

Dalam tulisan sebelumnya ada tertulis Dinas PUPR Batola, yang betul adalah Dinas Perkim Batola. Demikian ralat ini disampaikan, atas kekeliruannya kami sampaikan permohonan maaf. (redaksi)

 

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh