Jalan sepanjang 4 kilometer pada pengerjaan Pra TNI Manunggal Mmebangun Desa (TMMD) ke -108 Kodim 1006 Martapura di Desa Biih Kecamatan Karang Intan Kabupaten Banjar, kini mulai dilakukan pengerasan menggunakan urukan batu, Jumat (26/6/2020).
KARANG INTAN,koranbanjar.net – Pengerasan dengan urukan ini sebagai sarana menganalisa kelayakan tanah yang distabilkan dengan batu, sebagai lapisan pondasi bawah pada suatu pekerjaan pembuatan jalan.
Diungkapkan Peltu Gunawan, saat ditemui di lokasi TMMD, bahwa penggunaan material pecahan batu gunung sebagai bahan urukan, karena memiliki daya dukung yang cukup memadai sebagai dasar.
“Dua hari berjalan pengurukan tersebut, hal ini guna memperkeras jalan, juga sebagai sarana memudahkan masuknya alat berat dan mobil mengangkat material pembangunan jembatan beton,” papar dia.
Gunawan menuturkan, warga sangat menanti jalan ini agar dapat dijalani secepatnya dengan dilakukan penimbunan batu gunung. Supaya hasil kebun mereka dapat diangkut, karena sarana jalan dengan pengerasan ini selain tidak becek juga nyaman nantinya dilalui.
Untuk pembangunan sebuah pekerjaan jalan, harus dipadatkan. Bertujuan menambah volumenya dapat berfungsi meningkatkan kekuatan tanah. “Dengan demikian akan mendukung rabat beton di atasnya, serta mengurangi penurunan tanah yang tentunya tidak kita inginkan,” kata Gunawan. (kominfobanjar/dya)