Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Bisnis

Internet Indihome dan Telkomsel Gangguan, Telkom Wajib Beri Penjelasan ke Publik

Avatar
392
×

Internet Indihome dan Telkomsel Gangguan, Telkom Wajib Beri Penjelasan ke Publik

Sebarkan artikel ini
Logo baru Telkomsel. [Telkomsel]

Layanan internet Indihome dan Telkomsel mengalami gangguan sejak Minggu, 19 September malam. Dijelaskan oleh Telkom Group, terganggunya layanan internet milik Indihome dan Telkomsel disebabkan karena gangguan pada sistem komunikasi kabel laut JaSuKa (Jawa, Sumatera, Kalimantan), tepatnya ruas Batam-Pontianak sejak Minggu pukul 17.33 WIB.

JAKARTA, Koranbajar.net – Pengurus Harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI), Agus Suyatno mengatakan, PT Telkom wajib memberikan informasi ke publik terkait penyebab teknis gangguan internet Indihome dan Telkomsel yang muncul pada Minggu sore hingga Senin siang kemarin.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Menurut Agus, wajib sebagai pelaku usaha untuk memberikan informasi kepada publik dan memberikan kepastian waktu penyelesaian gangguan internet untuk layanannya.

“Ini menjadi hak konsumen untuk mendapatkan informasi yang jelas dan jujur,” ujar Agus saat dihubungi, Selasa (21/9/2021).

Agus menjelaskan, ini bukan kasus yang pertama terjadi pada Telkom. Beberapa waktu lalu, layanan Telkom dan Indihome di beberapa wilayah Indonesia bagian timur juga mengalami gangguan total akibat putusnya kabel di dalam laut.

Ia menegaskan, sebagai bentuk perlindungan konsumen, Telkomsel dan Indihome tidak cukup hanya meminta maaf. Agus menyebut bahwa sudah selayaknya mereka memberikan kompensasi kepada konsumen atau pelanggan yang terdampak.

“Mekanisme kompensasi dapat mencontoh dari PT PLN berupa pengurangan atau bahkan pembebasan tagihan yang dieksekusi pada bulan berikutnya,” jelas Agus.

“Bahkan, perlu jaminan bahwa selama kendala dan gangguan belum teratasi dengan baik, maka konsumen dibebaskan dari kewajiban membayar,” tambahnya.

Sebelumnya diberitakan bahwa layanan internet Telkomsel dan Indihome kacau-balau pada Minggu (19/9/2021) sampai Senin siang. Telkom, dalam keterangan resminya, mengatakan gangguan disebabkan oleh masalah pada kabel bawah laut.

Menurut laporan YLKI pada awal tahun ini, Telkomsel merupakan operator yang paling sering dikeluhkan publik di Indonesia selama 2020.(koranbanjar.net/suara.com)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh