Kata-kata terakhir Gubernur Sahbirin Noor atau akrab dipanggil Paman Birin menjelang habisnya masa jabatan untuk periode 2016-2021 berisi ucapan terima kasih kepada Pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Selatan.
BANJARMASIN, koranbanjar.net – Gubernur Kalsel, H. Sahbirin Noor di penghujung masa jabatannya mengungkapkan terima kasih kepada seluruh unsur pimpinan dan anggota DPRD Kalsel.
Ucapan terima kasih disampaikan pada pada Rapat Paripurna di Gedung DPRD Kalsel, Rabu (10/02/21).
Paman Birin berterima kasih kepada wakil rakyat provinsi, karena selama ini memberikan dukungan selama menjabat Gubernur Kalimantan Selatan beserta wakil Gubernur Gubernur Rudy Resnawan, dalam menjalankan pemerintahan di Provinsi Kalimantan Selatan, sehingga bisa diselesaikan dengan baik dan lancar.
“Kita selalu berupaya dalam satu pemikiran , gagasan dan pandangan dalam membangun kalsel mapan,” tuturnya.
Meskipun kadang ada perbedaan pandangan terhadap kebijakan-kebijakan tertentu, namun, lanjutnya semua dinamika itu dapat diselesaikan dengan musyawarah dan mufakat.
“Sehingga agenda pemerintah daerah dan pelaksanaan pembangunan dapat terlaksana tanpa ada kendala dan hambatan,” sebutnya.
Pengumuman usul dan penandatanganan berita acara pemberhentian Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Selatan masa jabatan 2016-2021 ditandatangani Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Selatan DR (HC) Supian HK, Wakil Ketua Syarifuddin, Mariana dan Hj. Karmila.
Penandatanganan ini disaksikan Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor serta jajaran petinggi Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan. (yon/sir)