Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Hari Pertama PSBB Banjarbaru, Masih Ada Pengendara Tak Pakai Masker

Avatar
284
×

Hari Pertama PSBB Banjarbaru, Masih Ada Pengendara Tak Pakai Masker

Sebarkan artikel ini

Hari pertama pelaksanaan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di Banjarbaru, masih ada pengendara tak pakai masker. Sementara, selama satu hingga dua hari ke depan belum pemberlakuan sanksi melainkan diberi masker gratis dari petugas, Sabtu (16/5/2020) siang.

BANJARBARU, koranbanjar.net – Meski belum ada sanksi, jangan senang dulu. Usai dua hari ke depan, bagi yang tak memakai masker akan disuruh balik kanan.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

“Di posko, kita menyiapkan masker BPBD. Dalam satu hingga dua hari ke depan, masih diberi masker bagi yang tak menggunakan. Tapi, untuk tiga hari ke depan bagi tidak pakai masker kita suruh balik kanan,” ujar Wali Kota Banjarbaru, Nadjmi Adhani.

Nadjmi memantau beberapa titik pemeriksaan di Banjarbaru. Salah satunya, di depan SPBU Simpang 4 Pembataan jalan jurusan Pelaihari.

Secara umum, diaku Nadjmi pihaknya sudah melakukan sosialisasi. Di mana hampir semua orang yang melakukan pejalanan diperiksa, dan diharapkan membawa identitas diri seperti KTP, atau surat tugas bagi diharuskan bekerja.

“Kita belum menemukan yang menunjukkan gejala panas tinggi, mudahan tidak. Intinya, kita harus ada kekompakan untuk petugas gabungan. Karena ini posko bersama ada Kepolisian, TNI, Satpol PP, Dishub, dan Puskesmas. Agar semua bisa berjalan lancar,” jelasnya.

 

Baca juga;

Nadjmi bersyukur, para anggota dewan dapil setempat ikut turun kegiatan. Menunjukkan, perang melawan Covid-19 merupakan perang bersama, mendisiplinkan masyarakat.

“Mudahan, dalam 14 hari ke depan kita dapat terus menjaga ketat wilayah. Kemudian, sembari kita melakukan pengobatan, tekan angka ODP maupun PDP yang sudah sakit, harapannya bisa sembuh selama 14 hari ini,” tuturnya. (ykw/dya)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh