Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Banjar

Hari Kesadaran Nasional Sebagai Grand Design Reformasi Birokrasi di Kabupaten Banjar

Avatar
454
×

Hari Kesadaran Nasional Sebagai Grand Design Reformasi Birokrasi di Kabupaten Banjar

Sebarkan artikel ini
Apel Hari Kesadaran Nasional lingkup Pemerintah Kabupaten Banjar digelar dengan petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), di halaman Kantor Bupati Banjar, Martapura, Senin (20/01/2025) pagi. (Sumber Foto: Kominfo Kabupaten Banjar/koranbanjar.net)

Apel Hari Kesadaran Nasional lingkup Pemerintah Kabupaten Banjar digelar dengan petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), di halaman Kantor Bupati Banjar, Martapura, Senin (20/01/2025) pagi.

BANJAR,koranbanjar.net – Bertindak selaku pembina apel Bupati Banjar H Saidi Mansyur diwakili Sekda HM Hilman dalam amanatnya menyampaikan, beberapa hal penting terkait reformasi birokrasi dan program strategis penanggulangan bencana.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Dijelaskan, apel Hari Kesadaran Nasional menjadi refleksi dan pengingat bagi ASN untuk terus melaksanakan reformasi birokrasi sebagaimana diamanatkan dalam Grand Design Reformasi Birokrasi 2010-2025.

“Tujuannya adalah menciptakan birokrasi pemerintah yang profesional dengan karakteristik berintegritas, berkinerja tinggi, bebas dari KKN, mampu melayani publik dengan baik, netral, sejahtera, berdedikasi dan memegang teguh nilai-nilai dasar serta kode etik aparatur negara,” jelasnya.

Diungkapkan, saat ini berada dipuncak musim hujan, sehingga sebagai wilayah dengan tantangan geografis yang kompleks, Kabupaten Banjar memiliki risiko bencana seperti banjir, puting beliung dan tanah longsor (Batingsor).

“Dalam menghadapai situasi ini, Pemkab Banjar melalui BPBD telah menetapkan status siaga bencana banjir,” ungkapnya.

Langkah-langkah yang telah dan akan terus dilakukan tambah Hilman meliputi peningkatan kapasitas dan kesiapsiagaan masyarakat, pengembangan sistem informasi dan komunikasi kebencanaan, pemenuhan Standar Pelayanan Minimal (SPM) dan peningkatan Indeks Ketahanan Daerah (IKD).

Pada apel yang diikuti pejabat eselon II, III dan IV, pejabat fungsional dan sejumlah ASN tersebut juga diserahkan hadiah lomba Teknologi Tepat Guna 2024.

Juga, penyerahan simbolis sertifikat kompetensi Tenaga Pendamping Profesional (TPP) kepada tenaga ahli, pendamping desa dan pendamping lokal desa oleh Wakil Bupati Habib Idrus Al Habsyi didampingi Sekda Banjar HM Hilman. (dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh