Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar
Kalsel

Halalbihalal Anggota Polda Kalsel, Ada Titipan Pesan Wakapolda

Avatar
223
×

Halalbihalal Anggota Polda Kalsel, Ada Titipan Pesan Wakapolda

Sebarkan artikel ini
Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) mengadakan apel pagi sekaligus halalbihalal untuk seluruh anggota Polda Kalsel, Selasa (16/4/2024).(Sumber Foto: erick/koranbanjar.net)

Hari pertama pasca lebaran Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) mengadakan apel pagi sekaligus halalbihalal untuk seluruh anggota Polda Kalsel, Selasa (16/4/2024).

BANJARMASIN, koranbanjar.net – Hari pertama masuk tugas, anggota Polda Kalsel melaksanakan acara apel dan halalbihalal, apal pagi ini merupakan perdana usai libur panjang hari Idulfitri 1445 Hijriah.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Apel dipimpin langsung oleh Wakapolda Kalimantan Selatan Brigjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan, serta didampingi oleh Pejabat Utama (PJU) Polda Kalsel.

Saat acara ape berlangsung, Wakapolda Kalsel Brigjen Pol Rosyanto Yudha memberikan arahan dengan mengucapkan Minal Aidzin Walfaidzin kepada seluruh anggota personel Polda Kalsel.

“Atas nama pribadi dan Pejabat Utama Polda Kalsel, saya berterima kasih kepada seluruh personel yang telah selesai melaksanakan pengamanan Hari Idulfitri 1445 Hijriah,” ucapnya.

Ia juga berpesan, untuk tingkatkan kedisiplinan dan semangat dalam berkerja.

“Saya berpesan kepada seluruh anggota Polda Kalimantan Selatan, setelah lebaran ini personel di dalam bekerja semakin semangat, dan makin di tingkatkan kedisiplinan dalam bekerja, sesuai aturan yang berlaku,” pesan Yudha.

Selain itu, ia menambahkan, anggota Polda Kalsel untuk bersiap pengamanan jelang Pilkada.

“Saya berpesan kepada seluruh personel agar bersiap siap dalam menghadapi Pilkada 2024 yang akan sebentar lagi berlangsung, Polda Kalsel harus siap mengamankan jalannya Pilkada dengan aman, damai dan tentram,” tutup Wakapolda. (mj-44/dya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh