BANJARBARU, koranbanjar.net – Jika sebelumnya utusan kandidat bakal calon kepala daerah Banjarbaru H. Aditya Mufti Ariffin – H. AR. Iwansyah ke DPC PDI Perjuangan Kota Banjarbaru mengajukan diri mendaftar, kali ini sekretariat partai berlambang banteng moncong putih kembali kedatangan bakal calon kepala daerah, yakni petahana Nadjmi Adhani dan Darmawan Jaya Setiawan yang mengambil formulir pendaftaran, Kamis (5/9/2019).
Kedatangan incumbent Nadjmi – Jaya ke kantor DPC PDI Perjuangan Kota Banjarbaru, untuk mengambil formulir pendaftaran Walikota dan Wakil Walikota periode 2020-2025 mendatang.
Mereka datang langsung berdua dan disambut oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Wartono dan anggota lainnya.
Dikatakan Nadjmi, bahwa dengan ini Nadjmi – Jaya berkomitmen bersama maju di Pilkada Banjarbaru 2020.
“Hari ini kita melakukan pengambilan formulir ke PDI Perjuangan. Kita merasa ini suatu kehormatan karena langsung disambut oleh pengurus DPC PDI Perjuangan,” ucapnya.
Pengambilan formulir di PDI Perjuangan sudah dibuka sejak tanggal 3 September, dan waktu pengembalian formulir sampai tanggal 20 September 2019 nanti.
“Semoga ini berjalan dengan lancar. Selain itu juga, kami mengapresiasi kepada partai politik lainnya. Jika membuka juga, kami pasti akan mendaftar,” terangnya.
Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan, Wartono menjelaskan kedatangan petahana bertujuan untuk mengambil formulir pendaftaran Kepala Daerah.
“Kami sebagai pengurus DPC PDI Perjuangan, menyambut baik kedatangan Nadjmi dan Jaya. Sebelumnya, juga sudah dilakukan oleh Ovie dan Iwan (Aditya Mufti Ariffin – H AR Iwansyah) untuk pengambilan formulir. Totalnya ada 4 calon sudah mengambil formulir,” ucapnya.
Hasil dari itu nantinya akan disampaikan ke DPD PDI Perjuangan. Kemudian dari DPD akan ditembuskan ke DPP PDI Perjuangan.
“Kita tunggu nanti hasilnya dari DPP,” ungkapnya. (maf/dya)