Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Koran Banjar
Koran Banjar

Empat Guru Diumrahkan Gubernur Kaslel

Avatar
418
×

Empat Guru Diumrahkan Gubernur Kaslel

Sebarkan artikel ini

BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Secara spontan, Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor, memberikan penghargaan umrah gratis untuk empat orang guru dalam kegiatan Silaturahmi Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kalsel yang dilaksanakan di Gedung Idham Chalid, Banjarbaru, Rabu (20/2/2019).

“Guru ini pejuang orang–orang sukses, tanpa mereka kita ini bukanlah siapa-siapa, dan hadiah (umrah) ini adalah bentuk penghargaan saya kepada para guru,” ucap Paman Birin, sapaan akrab Gubernur Kalsel itu.

Advertisement
Koran Banjar
Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Hadiah umrah diberikan Paman Birin kepada guru TK dari Martapura, Misbah, guru dari Kabupaten Tapin, Ernawati, guru dari HSU, Mas Alkalani, guru dari SMA Negeri 4 Banjarmasin, Tumiran, yang berani maju ke depan menjawab pertanyaan gubernur.

Setelah menerima hadiah umrah gratis, Tumiran, yang telah menjadi guru selama 30 tahun, mengaku sangat senang atas penghargaan yang berikan Paman Birin.

“Alhamdullilah, memang Allah memberi rezeki tidak diduga. Saya sudah pernah umrah tahun 2012., namun kali ini umrah diberikan Paman Birin langsung,” ungkap Tumiran.

Dalam laporannya, Ketua PGRI Kalsel, M Hatta, mengatakan, untuk mendukung kepedulian gubernur, Dinas Pendidikan Kalsel mendorong agar para guru melanjutkan pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi.

Disebutkannya, guru merupakan unsur terpenting di bindang pendidikan, sehingga kualifikasi akademik harus dipenuhi, yakni sesuai peraturan perundangan yang mewajibkan guru memiliki pendidikan paling rendah diploma 4 dan S1.

“Sehingga kita dorong dan membantu guru-guru agar dapat melanjutkan sekolah lagi,” pungkasnya. (ykw/dny)

Protes RUU Anggota Parlemen Menari Perang Prabowo Ajak Puasa 5 Tahun KPK Lelang Barang Koruptor Gus Miftah Meminta Maaf Gus Miftah Ejek Penjual Es Teh