BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Pemaksimalan promosi dilakukan oleh Dinas Penanaman Modal dan Perijinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Banjarbaru untuk menarik minat investor. Banyak sektor dan tempat strategis di Kota Banjarbaru yang bisa menjadi peluang para investor masuk. Namun, bukan hal yang mudah karena berbagai faktor dan itulah yang menjadi perlu menjadi perhatian khusus dari Pemerintah Kota dan SKPD terkait yaitu DPMPTSP.
Survei dari para investor pun pasti akan dilakukan sebelum mereka menjatuhkan pilihan investasi. Perbaikan dan pengembangan sarana dan prasarana pun giat dilakukan Pemko sejak 2017 kemarin. Salah satunya adalah perluasan Bandar Udara Syamsudin Noor di Kota Banjarbaru yang diharapkan bisa menjadi akses penting untuk membuka jalur penerbangan ke berbagai daerah lain. Sehingga, memudahkan investor mengakses Kota Banjarbaru.
Untuk para pelaku ekonomi, listrik merupakan salah satu hal yang sangat dipertimbangkan. Demi kelancaran kegiatan ekonomi para investor, PLN pun sudah berkomitmen siap memberikan daya listrik yang mencukupi kepada para calon investor yang akan berinvestasi di Kota Banjarbaru.
Juga promosi pada event-event yang diadakan pun terus diikuti untuk ajang promosi Kota Banjarbaru. Namun, karena kendala anggaran untuk promosi dan sosialisasi memang harus memilih event yang pas. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Bidang Penanaman Modal DPMPTSP Kota Banjarbaru, Fathur Rahman kepada koranbanjar.net, Senin (25/06).
“Banjarbaru Fair kemarin kita ikut, lalu bulan Juli nanti ada Rakernas APEKSI ke XIII 2018 di Tarakan, Kalimantan Utara sekalian ajang promosi, lalu Agustus mendatang di acara Kalsel Expo,” ungkapnya.
Fathur menambahkan, selain menarik investor dari luar, rupanya investor lokal juga menjadi perhatian. Investor lokal yang merupakan para pengusaha ini sangat dapat membantu dalam promosi. “Mereka bisa juga mengenalkan potensi apa saja yang ada di Kota Banjarbaru dan menawarkan kepada relasi mereka yang lain untuk ikut berinvestasi. Maka dari itu akhir Juli nanti DPMPTSP rencananya akan mengadakan sosialisasi kepada para pengusaha.
“Kami rencana juga akan undang para pengusaha menengah ke atas yang ada di wilayah sini, untuk sosialisasi pengenalan sektor apa saja yang berpotensi di Kota Banjarbaru sebagai langkah promosi dan diharapkan juga bisa memberikan informasi kepada ralasi atau rekan bisnis mereka yang lain,” tutupnya.(mj-018/ana)